Indeks Ahok

Ahok Ubah Kalijodo Jadi Area Skate Park dan Sepeda BMX
Sosial budaya
Rabu, 26 Okt 2016

Ahok Ubah Kalijodo Jadi Area Skate Park dan Sepeda BMX

Basuki "Ahok" Tjahaja Purnma selaku Gubernur DKI Jakarta akan mengubah lokasi bekas prostitusi di Kalijodo menjadi Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) dan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang di dalamnya terdapat fasilitas berupa area skate park dan area sepeda BMX. Ahok menargetkan pembangunan itu akan selesai akhir tahun ini.
Ahok Diperiksa Bareskrim
Senin, 24 Okt 2016

Ahok Diperiksa Bareskrim

Ahok mendatangi Bareskrim Polri untuk memberikan keterangan dan klarifikasi soal kasus dugaan penistaan agama kepada penyidik.
Ahok Inisiatif ke Bareskrim Terkait Kutipan Surat Al Maidah
Hard news
Senin, 24 Okt 2016

Ahok Inisiatif ke Bareskrim Terkait Kutipan Surat Al Maidah

Usai dari Istana Merdeka, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok diketahui telah mendatangi kantor sementara Bareskrim Polri, di Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta Pusat, Senin (24/10/2016). Kedatangan Ahok untuk berkoordinasi dengan penyidik terkait kasus dugaan penistaan agama tertentu yang melibatkannya kendati Bareskrim belum mengagendakan pemeriksaan terhadap dirinya.
Anies Baswedan Sebut Pendidikan di Jakarta Dikesampingkan
Politik
Sabtu, 22 Okt 2016

Anies Baswedan Sebut Pendidikan di Jakarta Dikesampingkan

Anies Baswedan berjanji akan memberikan perhatian serius terhadap peningkatan kualitas pendidikan dan membangun sumber daya manusia di Jakarta jika dirinya terpilih menjadi gubernur nanti.
Ahok Berikan KJP di Hari Santri Nasional
Hard news
Sabtu, 22 Okt 2016

Ahok Berikan KJP di Hari Santri Nasional

Basuki Tjahaja Purnama selaku Gubernur DKI Jakarta menghadiri acara Peringatan Hari Santri dan Deklarasi Pilgub Damai yang diselenggarakan oleh Relawan Nusantara (RelaNU) di Auditorium Adhyana, Wisma Antara, Jakarta Pusat, Jumat (21/10/2016) malam.
Survei SMRC: 44,4 Persen Warga DKI Jakarta Dukung Ahok
Politik
Kamis, 20 Okt 2016

Survei SMRC: 44,4 Persen Warga DKI Jakarta Dukung Ahok

Hasil survei terbaru dari Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) terkait Pilgub DKI Jakarta 2017 menunjukkan sebanyak 44,4 persen warga DKI Jakarta mendukung gubernur petahana Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama. Sementara dukungan untuk Agus Harimurti Yudhoyono berada di peringkat kedua dengan dukungan sebesar 22,3 persen, sedangkan Anies Baswedan sebesar 19,9 persen.
Ahok Sebut Cuti Kampanye Tidak Wajar
Politik
Rabu, 19 Okt 2016

Ahok Sebut Cuti Kampanye Tidak Wajar

Ahok telah mengajukan cuti kampanye untuk Pilkada 2017. Meski demikian, kewajiban cuti tersebut dianggap tak wajar oleh Ahok karena selama kampanye, calon kepala daerah harus mengambil cuti. Hal itu tentunya akan menjadi dilema bagi Ahok yang kini ada pejabat daerah. Selaku pejabat publik, Ahok memiliki tanggung jawab kepada masyarakat untuk memastikan program dan proses penganggarannya terlaksana
Ahok Selidiki Masalah Antrean Truk Sampah
Sosial budaya
Senin, 17 Okt 2016

Ahok Selidiki Masalah Antrean Truk Sampah

Antrean dari truk sampah di pembuangan di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu Bantargebang mencapai 10 jam. Hal ini menimbulkan kecurigaan AHok terkait adanya pihak yang ingin supaya pengelolaan sampah kembali dilakukan oleh pihak swasta.
Pengamat: Elektabilitas Ahok Akan Turun Jika Diproses Hukum
Politik
Minggu, 16 Okt 2016

Pengamat: Elektabilitas Ahok Akan Turun Jika Diproses Hukum

Dugaan penistaan agama yang dilakukan Ahok dapat menurunkan elektabilitasnya pada Pilkada 2017, jika kasus tersebut dibawa ke ranah hukum, menurut Pengamat politik Universitas Negeri Jakarta, Ubedilah Badrun.
Takbir Para Penolak Ahok
Jumat, 14 Okt 2016

Takbir Para Penolak Ahok

Puluhan ribu orang dari Front Pembela Islam dan sejumlah ormas lainnya menggelar aksi demo besar-besaran. Mereka menuntut agar Ahok dipenjara karena melakukan penistaan agama danuntuk tidak memilih Ahok di Pilgub DKI pada Februari 2017.
Sandiaga Uno
Politik
Jumat, 14 Okt 2016

Sandiaga Uno "Tantang" Ahok Transparansikan Dana Pencalonan

Calon wakil gubernur DKI Jakarta yang diusung Partai Gerindra, Sandiaga Uno mengajak calon gubernur DKI Jakarta yang diusung Partai PDIP, Basuki Tjahaja Purnama untuk secara transparan membuka dana pencalonannya kepada publik. Pernyataan tersebut ia sampaikan meski sebelumnya telah mendapat respon kurang positif dari Ahok ketika ia mengajak sang petahana untuk turut ikut dalam program tax amnesty,
Pemerintah Didesak Tegas Antisipasi Isu SARA Pilkada Jakarta
Hard news
Jumat, 14 Okt 2016

Pemerintah Didesak Tegas Antisipasi Isu SARA Pilkada Jakarta

Sejumlah pihak meminta Presiden Joko Widodo untuk mengantisipasi penggunaan isu suku, agama, ras dan antargolongan (SARA) dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2017, seiring dengan kasus dugaan penistaan Al Quran Surat Al Maidah Ayat 51 yang ditudingkan kepada calon Gubernur DKI Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama. Hal tersebut dinilai mencederai hak warga negara untuk memperoleh hak berpolitik yang setara di Tanah Air.
Megawati Meminta Ahok Hati-hati Bicara Kepada Media
Politik
Rabu, 12 Okt 2016

Megawati Meminta Ahok Hati-hati Bicara Kepada Media

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tidak melarang Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok selaku bakal calon gubernur pada Pilgub DKI 2017 berbicara, tetapi lebih berhati-hati dalam membuat pernyataan kepada media.
Elektabilitas Ahok Turun, PDIP Tak Risau
Politik
Senin, 10 Okt 2016

Elektabilitas Ahok Turun, PDIP Tak Risau

Hasil survei yang mengatakan bahwa tingkat elektabilitas calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menurun ternyata tidak membuat PDIP hilang percaya diri terhadap Ahok. Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menegaskan, turunnya tingkat elektabilitas tersebut merupakan dinamika yang wajar. Oleh karena itu, lanjutnya, Ahok bersama PDIP selalu berusaha berbenah diri untuk menjadi lebih baik lagi.
Ketua Fraksi PPP DPR Desak Mendagri Bina Ahok
Hard news
Senin, 10 Okt 2016

Ketua Fraksi PPP DPR Desak Mendagri Bina Ahok

Kritikan terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) belum mereda. Ketua Fraksi PPP DPR Reni Marlinawati menilai, sudah saatnya Menteri Dalam Negeri memberikan pembinaan etika terhadap Ahok, sesuai dengan Pasal 7 ayat 1 UU No 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.
Polda Metro Jaya Limpahkan Laporan FUPA Terkait Ahok
Hukum
Senin, 10 Okt 2016

Polda Metro Jaya Limpahkan Laporan FUPA Terkait Ahok

Penyidik Polda Metro Jaya melimpahkan dua laporan dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama kepada Bareskrim Polri agar laporan serupa tidak tumpang tindih.
Ahok Akui Pernyataannya Menyinggung Umat Islam
Politik
Senin, 10 Okt 2016

Ahok Akui Pernyataannya Menyinggung Umat Islam

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), menyampaikan permintaan maaf kepada Umat Islam terkait dengan pernyataannya yang menyebut Alquran Surat Al Maidah ayat 51 di hadapan warga Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu pada 27 September 2016.
Surat Tanggapan Anies Soal Pernyataan Ahok Kutip Al Quran
Hard news
Sabtu, 8 Okt 2016

Surat Tanggapan Anies Soal Pernyataan Ahok Kutip Al Quran

Menanggapi pernyataan Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang mengutip surat Al Maidah, bakal calon gubernur DKI Jakarta pada 2017 mendatang Anies Baswedan meminta jangan ada yang menyalahkan orang banyak yang tersinggung atas pernyataan tersebut.
Ikrar Nusa Bhakti Nilai Survei LSI Denny JA Janggal
Politik
Sabtu, 8 Okt 2016

Ikrar Nusa Bhakti Nilai Survei LSI Denny JA Janggal

Menurut para peneliti LIPI Ikrar Nusa Bhakti hasil survei LSI Denny JA tersebut dinilai janggal dan terlalu menggeneralisasi pemilih. Bagi Ikrar asumsi angka sebesar 40 persen pemilih Islam yang enggan memilih Ahok sulit diterima. Alasannya berdasarkan sebaran dukungan, pendukung Ahok dari pemilih Muslim ironisnya justru lebih besar (27,7 persen), Anies (22,8 persen) dan Agus (20,6 persen).
 Sekjen PKB Singgung Ahok Soal Surah Al Maidah
Politik
Sabtu, 8 Okt 2016

Sekjen PKB Singgung Ahok Soal Surah Al Maidah

Abdul Kadir Karding menilai Ahok tidak percaya diri dengan kualitas kinerjanya selama menjadi Gubernur Jakarta sehingga menyinggung surah Al Maidah ayat 51 di hadapan warga Kepulauan Seribu.