Menuju konten utama

PSV vs Barcelona di UCL: Prediksi, Skor H2H, Siaran Live K-Vision

Siaran langsung PSV vs Barcelona dalam lanjutan jadwal Liga Champions pada Kamis (29/11/2018) dapat dapat dipantau live di K-Vision.

PSV vs Barcelona di UCL: Prediksi, Skor H2H, Siaran Live K-Vision
Pemain tengah Inter Matias Vecino (tengah) mencoba melewati hadangan pemain tengah Barcelona ​​Arthur, saat pertandingan sepak bola grup Liga Champions antara Inter Milan dan Barcelona di stadion San Siro di Milan, Italia, Selasa, (6/11/2018). AP Photo/Luca Bruno

tirto.id - Laga PSV vs Barcelona dalam lanjutan jadwal Liga Champions pekan kelima akan digelar pada Kamis (29/11/2018) pukul 03.00 WIB. Pertarungan di Stadion Philips ini dapat dipantau melalui siaran langsung Total Sport Blast 3 live K-Vision.

Barcelona berpeluang untuk mengamankan posisi sebagai juara Grup B di laga tandang kontra PSV. Pasalnya, sang tuan rumah memiliki catatan buruk, tak menang dalam 12 laga beruntun di fase grup Liga Champions: 5 kali seri dan 7 kali kalah.

Namun, pasukan Ernesto Valverde tak bisa gegabah begitu saja. Akhir pekan lalu, PSV melakukan pemanasan yang bagus dengan mengalahkan Heerenveen 3-0 pada Minggu (25/11).

Sebaliknya, Barca harus bertarung mati-matian di kandang Atletico Madrid untuk skor imbang 1-1 pada hari yang sama. Selain itu, tim tamu juga kehilangan banyak bintang: Sergi Roberto, Rafinha, Luis Suarez, hingga Arthur absen karena cedera.

Kedalaman skuat Barca, terutama di sektor gelandang, bisa terpengaruh. Valverde dikutip situs resmi UEFA pada Selasa (27/11) menuturkan, "Mereka (PSV) tidak terkalahkan dalam 13 laga (di Liga Belanda). Mereka punya ide jelas, pemain cepat, dan tim yang kompak."

Barcelona tentu berharap pada Lionel Messi yang sudah mencetak 5 gol di Liga Champions musim ini. Terkait hal ini, pelatih PSV, Mark van Bommel menegaskan, timnya tidak akan mengubah gaya bermain. Bahkan meski ada laga penting akhir pekan nanti kontra Feyenoord, fokus tuan rumah tetap menyelesaikan duel melawan Barca lebih dahulu.

"Kami tidak pernah berpikir melampaui laga berikutnya dan hanya fokus pada pertandingan kandang melawan Barcelona. Kami selalu berlaga untuk memenangkan laga, tetapi lawan yang sangat baik akan selalu mendesak Anda.

"Ini jelas membuat semuanya jadi sulit.Tapi kami akan mencoba untuk tetap tampil dengan gaya sendiri," kata sang juru taktik dikutip situs resmi klub pada Selasa (27/11).

Perkiraan Susunan Pemain

PSV (4-2-3-1) :Jeroen Zoet; Angeliño, Nick Viergever, Daniel Schwaab, Denzel Dumfries; Pablo Rosario, Jorrit Hendrix; Steven Bergwijn, Gastón Pereiro, Hirving Lozano; Luuk de Jong.

Barcelona (4-3-3) : Marc-André ter Stegen; Nélson Semedo, Gerard Piqué, Samuel Umtiti, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Arturo Vidal; Ousmane Dembélé, Lionel Messi, Philippe Coutinho.

Rekor Pertemuan Terakhir

18/9/2018: Barcelona vs PSV Eindhoven 4-0 (Liga Champions)

Siaran Langsung K-Vision

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan PSV vs Barcelona dapat dipantau melalui Total Sports Blast 3 K-Vision pada Kamis (29/11) pukul 03.00 WIB. Untuk dapat menonton laga di Stadion Philips ini dengan cara berlangganan, keterangan lebih lanjut dapat disimak di situs resmi K-Vision, www.k-vision.tv.