Menuju konten utama

Profil Paiman Raharjo: Mantan Tukang Sapu, Jadi Wamendes Baru

Berikut profil Paiman Raharjo, mantan tukang sapu yang jadi Wamendes baru.

Profil Paiman Raharjo: Mantan Tukang Sapu, Jadi Wamendes Baru
Presiden Joko Widodo (kanan) memberikan ucapan selamat kepada Wakil Menteri Desa PDTT Paiman Raharjo usai dilantik di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/7/2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nym.

tirto.id - Paiman Raharjo baru saja dilantik sebagai Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) oleh Presiden RI Joko Widodo, di Istana Negara, Jakarta, pada Senin, 17 Juni 20223.

Paiman menggantikan posisi Budi Arie Setiadi. Nama terakhir sekarang menduduki jabatan Menteri Komunikasi dan Informatika. Kehidupan Paiman sebenarnya jauh dari dunia politik. Ia lebih banyak bergelut di bidang akademisi.

Namun, kini dia menjadi salah satu wakil menteri Jokowi berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 32/M Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju.

Siapa Paiman Raharjo, Pernah Jadi Rektor Kampus Tertua

Paiman Raharjo merupakan pria kelahiran Klaten, 15 Juni 1967. Usai lulus SMP, ia bertekad merantau ke Jakarta. Di ibu kota, ia menjalani kehidupan pertama sebagai seorang tukang sapu di Yayasan Gembala Baik.

Sembari tetap bekerja, Paiman melanjutkan jenjang pendidikan SMA dan lulus dari STM Budhaya Matraman Jakarta Timur. Di tempat yang sama, laki-laki berusia 56 tahun ini lalu menjadi petugas keamanan alias satpam.

Kendati demikian, posisi tersebut tidak menyurutkan niatnya untuk tetap menimba ilmu. Seperti dikutip Antara News, Paiman Raharjo kemudian kuliah di Universitas Moestopo. Ia mengambil jurusan Ilmu Administrasi.

Tidak mau berhenti di situ, ia kembali melanjutkan S2 di kampus yang sama. Bahkan, Paiman berhasil menyelesaikan program doktor di Universitas Padjajaran.

Pada tahun 2000, ia pernah menulis buku autobiografi yang diberi judul "Tukang Sapu jadi Profesor".

Salah satu petikan kalimatnya adalah "orang sukses tidak selalu pintar dan punya modal besar, bukan pula karena keturunan orang kaya ataupun dari golongan ningrat."

"Tetapi, kesuksesan merupakan keberkahan yang diperoleh siapa saja yang mau kerja keras, gigih, pantang menyerah, disiplin, komitmen, dan berdoa."

Perjalanan hidup selanjutnya, dia diangkat menjadi dosen Universitas Moestopo, Wakil Dekan FISIP, Sekretaris Program Pascasarjana, Direktur Program Pascasarjana, dan yang paling aktual adalah posisi rektor Universitas Moestopo.

Mengutip laman resmi universitas, pria bergelar lengkap Prof. Dr. H. Paiman Raharjo, M.Si, M.M. ini dilantik sebagai rektor di salah satu kampus tertua itu pada Selasa, 31 Mei 2022, untuk periode jabatan 2022-2027.

"Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) merupakan perguruan tinggi swasta yang ikut serta mencerdaskan kehidupan bangsa," ujar Paiman, pasca pelantikan.

Demi mewujudkan kampus kelas dunia berstandar internasional, ia menargetkan 11 macam indikator, yakni riset, pengajaran, kemampuan kerja, internasionalisasi, fasilitas, online atau jarak pembelajaran, tanggung jawab sosial, inovasi, seni budaya, inklusivitas, serta spesialisasi.

Selain menjadi dosen, Paiman Raharjo juga pernah menjabat Komisaris PT Food Station Tjipinang Jaya, Komisaris Independen PT Perusahaan Gas Negara (PGN), hingga Ketua Umum Relawan Sedulur Jokowi.

Terkait posisinya sebagai Wamendes yang baru, Paiman Raharjo mengaku bakal memaksimalkan peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam usaha meningkatkan perekonomian nasional.

"Kalau kita lihat pertumbuhan desa itu masih lambat, oleh karena itu bagaimana memaksimalkan BUMDes-BUMDes sehingga perekonomian lokal itu akan tumbuh dan berkembang sehingga bisa mendukung pertumbuhan nasional," bebernya.

"Kita perlu bersinergi, kerja sama juga untuk memaksimalkan penyaluran dana desa yang tiap tahunnya meningkat tapi di kurun waktu 2022 mengalami penurunan dari sebelumnya. Oleh karena itu bagaimana kementerian desa ini bisa membina desa-desa," sambung Wamen yang akan mendampingi Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar itu.

Profil Singkat Paiman Raharjo

Berikut adalah profil singkat Paiman Raharjo:

  • Nama: Paiman Raharjo
  • Lahir: Klaten, 15 Juni 1967
  • Usia: 56 Tahun
  • Pendidikan: Universitas Moestopo (S1 & S2), Universitas Padjajaran (S3)
  • Karier: Komisioner PT Food Station Tjipinang Jaya, Komisaris Independen PT Perusahaan Gas Negara, Rektor Universitas Moestopo, Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT)

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto