Menuju konten utama

Profil Edward Akbar Suami Kimberly Ryder, Kenapa Viral?

Profil Edward Akbar, suami Kimberly Ryder yang sedang menjadi perbincangan publik. Kenapa dia viral?

Profil Edward Akbar Suami Kimberly Ryder, Kenapa Viral?
Edward Akbar. Instagram/edward_akbar

tirto.id - Profil Edward Akbar, suami Kimberly Ryder saat ini sedang banyak dicari warganet usai viral karena dikabarkan digugat cerai oleh sang istri.

Setelah tersiar kabar gugatan perceraian diajukan oleh Kimberly, Edward Akbar memposting kolase foto tangkapan layar kabar gugatan cerai tersebut disertai potret kebersamaan keluarga kecil mereka melalui akun Instagram pribadinya.

Pada postingan tersebut, Edward Akbar menulis keterangan yang berisi permohonannya untuk Kimberly Ryder supaya mempertimbangkan tindakannya, terutama demi keluarga dan dua anak mereka. Ia meminta Kimberly untuk tidak terpengaruh campur tangan dari pihak lain.

“Astaghfirullah, doain semua bisa baik ya ma @kimbrlyryder demi kita dan Rayden dan Aisyah, tanpa intervensi dari pihak manapun ya. Apalagi pihak yang tidak mengetahui perjalanan kita sesungguhnya. Kasian anak anak ma.. Aku tau ini bukan hasil pemikiranmu sendiri.. Bismillah, Allahu Akbar. Bismillah. Istighfar ma,” tulis Edward Akbar di akun Instagram pribadinya @edward_akbar, Senin (15/7/2024).

Sementara itu, Kimberly Ryder hingga saat ini belum memberikan pernyataan kepada publik mengenai gugatan perceraian yang ia ajukan.

Namun, adik dari Kimberly Ryder yaitu Natasha Ryder terpantau menanggapi postingan Edward Akbar. Natasha mengunggah tangkapan layar postingan Edward Akbar melalui Instagram Stories dengan menambahkan keterangan di dalamnya.

“Kocak lu, nyari apa sih? Silahkan block gue di IG tapi jgn coba-coba bikin drama sama kakak gue,” tulis Natasha melalui akun Instagram Stories pribadinya @natasharyder.

“Ini bukan soal news merah yang dipost tapi orang ini yang repost dengan caption KOCAK ini. Ngapain lu repost? Ngapain bikin highlight story? Nyari apa dari publik repost gituan & bikin caption LUCU gitu ke kakak gue? Nyari apa sih?,” tulis Natasha.

Selain Natasha, ibu dari Kimberly, Irvina Zainal juga membuat Instagram Stories yang diduga merupakan tanggapan mengenai berita gugatan cerai yang diajukan oleh putrinya itu.

“Kenapa istri-istri mesti pintar cari duit? Karena suami itu cuma titipan,,,, kalau gak diambil tuhan, ya diambil perempuan lain,” tulis Irvina sembari membubuhkanemotikon tertawa, melalui akun Instagram pribadinya @irvina_zainal.

Profil Edward Akbar

Edward Akbar memiliki nama lengkap Edward Akbar Samallo, lahir pada 26 Agustus 1985 di Jakarta. Ia adalah anak pertama dari pasangan Otto Haris Samallo dan Teresa Bleszynski.

Ibunya merupakan kakak kandung dari aktris, Tamara Bleszynski, dengan demikian Edward Akbar Samallo adalah keponakan Tamara.

Ia memiliki dua orang adik, satu orang adik perempuan bernama Nadiah Suci Hariani dan satu orang adik laki-laki beranama Muhammad Alfaridzi Samallo.

Edward Akbar menuntaskan pendidikannya hingga jenjang Sarjana, ia merupakan alumni dari prodi S-1 Ekonomi Universitas Trisakti.

Ia mengawali karirnya melalui film Air Terjun Pengantin Phuket (2013). Film tersebut dibintangi oleh tantenya Tamara, dan Kimberly Ryder yang nanti menjadi istrinya.

Sejak debutnya, Edward Akbar aktif membintangi sejumlah judul film. Pada tahun 2023, ia membintangi tiga judul film yaitu Bukannya Aku Tidak Mau Nikah, 200 Pounds Beauty, dan Rumah Iblis.

Edward Akbar dan Kimberly Ryder menikah pada Agustus 2018, pasangan ini telah dikaruniai dua orang anak, satu orang putra bernama Rayden Starlight Akbar dan satu orang putri bernama Aisyah Moonlight Akbar.

Menginjak usia pernikahan yang keenam tahun, kabar keretakan rumah tangga antara Edward Akbar dan Kimberly Ryder mencuat ke publik.

Kimberly terpantau melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat pada Jumat (12/7/2024). Gugatan itu diajukan pengacara dan terdaftar di sistem e-court dengan nomor 916/Pdt.G/2024/PAJP.

Baca juga artikel terkait VIRAL atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra