tirto.id - Villareal vs Levante akan saling berhadapan di Estadio de la Ceramica dalam lanjutan pekan ke-24 Liga Spanyol pada Minggu (16/2/2020), pukul 00.30 WIB. Kapal Selam Kuning bakal berusaha meraih poin penuh demi menjaga asa mereka tampil di Liga Eropa musim depan.
Saat ini Villareal memiliki poin 35 dari 23 laga dan hanya berjarak 2 poin dari zona Eropa. Kemenangan bakal membuat mereka berada di area eksklusif itu andai Real Sociedad dan Valencia terpeleset di saat bersamaan.
Kendati demikian, penyerang andalan Villareal, Moi Gomez, mengingatkan rekan-rekannya untuk fokus pada permainannya sendiri. Pemain berusia 25 tahun itu berjanji bakal memberikan performa terbaik agar bisa membawa Villareal mencapai target tertinggi.
"Levante adalah tim yang bagus, dengan pemain berkualitas yang suka bekerja keras. Mengalahkan mereka tidak akan mudah. Mereka akan membuat kami tampil dalam performa terbaik untuk bisa meraih kemenangan," kata Moi Gomez, dikutip situs web resmi Villareal.
Meski sulit, ia yakin tim besutan Javier Calleja bakal mampu merealisasikan target mereka di akhir musim. Kapal Selam Kuning bakal berusaha tampil apik setiap laga dan finis di posisi tertinggi yang dapat mereka capai.
"Kami berusaha untuk menjadi ambisius di sisa musim. Persaingan [ke zona Eropa] sangat ketat dan ada sejumlah tim yang berharap untuk menjadi juara. Kami harus menjadi tim yang konsisten mendapatkan tiga poin, untuk mencapai target," tambah pemain asal Spanyol tersebut.
Di lain pihak, tim tamu tak bakal membiarkan Villareal menang begitu saja. Keberhasilan Ruben Rochina dan kolega meraih kemenangan atas Leganes usai menderita empat kekalahan beruntun membuat mereka lebih percaya diri untuk bertandang ke Estadio de la Ceramica.
Prediksi Jalannya Laga
Berdasarkan statistik dari Whoscored, Villareal sedikit lebih unggul dari Levante dalam penguasaan bola. Moi Gomez dan rekan-rekan rata-rata membuat 52% berbanding 48% milik tim tamu.
Di atas kertas, tuan rumah lebih baik karena memiliki variasi serangan yang cukup lengkap. Mereka dapat mengandalkan lini tengah yang dimotori Santi Cazorla untuk menciptakan peluang bagi pemain di lini depan atau mengandalkan serangan balik dari sisi sayap.
Sementara Levante terkesan monoton dalam melakukan serangan, yakni melalui sisi sayap. Namun, 7 gol yang dibuat Ruben Rochina dan kolega melalui situasi bola mati, harus diwaspadai oleh barisan pertahanan tuan rumah. Mereka tak boleh terlalu banyak melakukan pelanggaran.
Perkiraan Susunan Pemain
Villareal (4-3-3): Sergio Asenjo; Mario Gaspar, Raul Albiol, Funes Mori, Ruben Pena; Santi Cazorla, Vicente Iborra, Manu Trigueros; Gerard Moreno, Paco Alcacer, Moi Gomez.
Levante (4-4-2): Aitor Fernandez; Jorge Miramon, Ruben Vezo, Sergio Postigo, Tono; Ruben Rochina, Nikola Vukcevic, Jose Campana, Enis Bardhi; Jose Luis Morales, Roger Marti.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya