Menuju konten utama
Liga Inggris

Prediksi Crystal Palace vs Tottenham: Pertahankan Rekor Kemenangan

Tottenham berbekal rekor impresif di ajang Liga Inggris jelang menghadapi Crystal Palace di Stadion Selhust Park.

 Prediksi Crystal Palace vs Tottenham: Pertahankan Rekor Kemenangan
Tottenham Hotspur Harry Kane yang mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan menyambut fans setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Newcastle United di Stadion Wembley, di London, Inggris, Rabu, 9 Mei 2018. (AP Photo / Alastair Grant)

tirto.id - Pekan ke-12 Liga Inggris 2018/2019 menghadirkan laga Crystal Palace vs Tottenham Hotspur di Stadion Selhust Park, Minggu (12/11/2018) pukul 00.30 WIB. Jelang laga ini, tim tamu bermodal tren kemenangan melawan Palace.

Dari tujuh pertemuan terakhir di semua kompetisi, Spurs sukses menang enam kali atas Crystal Palace. Di ajang Liga Inggris sendiri, anak asuh Mauricio Pochettino menorehkan lima kemenangan beruntun atas The Eagles.

Tuan rumah sendiri sedang dalam tren negatif. Di ajang liga, skuat asuhan Roy Hodgson menjalani enam laga tanpa kemenangan. Dari enam laga tersebut, Wilfried Zaha dan kolega menelan empat kekalahan.

Jelang melawat ke Selhust Park, Spurs sendiri berbekal rekor tandang yang apik. Dari tujuh laga tandang terakhir di Liga Inggris, Harry Kane dan rekan-rekan berhasil menang enam kali.

Akan tetapi, Mauricio Pochettino enggan jemawa jelang bertandang ke Selhust Park. Kendati melakoni tren negatif, Pochettino menyebut Palace telah bermain baik dan terorganisir.

“Ketika Anda melihat pertandingannya [Crystal Palace], mereka selalu dekat [untuk mendapatkan hasil], mereka bermain bagus dan mereka terorganisir dengan sangat baik. Ini adalah tim yang amat sulit untuk dilawan dan tentu, di kandang Palace ini akan jadi laga sulit," ucap Pochettino dikutip laman resmi Spurs.

“Ini akan berjalan sulit karena mereka akan sangat termotivasi untuk memutus tren itu [serangkaian hasil negatif], tetapi bagi kami, sangat penting untuk menang dan berada dalam posisi bagus di klasemen,” tambahnya.

Laga Crystal Palace vs Tottenham pun diprediksi akan berjalan menarik. Kendati dalam tren negatif, Palace tetaplah lawan tangguh bagi Spurs. Di Selhust Park sendiri, anak asuh Roy Hodgson juga sukses menahan imbang Arsenal pada pekan ke-10 lalu.

Meskipun demikian, Spurs tetaplah lawan berat bagi tuan rumah. Terlebih lagi, tim tamu dalam kondisi positif usai meraih empat kemenangan dari lima laga terakhir Liga Inggris. Pada Rabu (7/11) lalu pun Tottenham berhasil menekuk PSV Eindhoven di ajang Liga Champions.

Jelang laga ini, tuan rumah juga harus ekstra waspada terhadap ujung tombak tim tamu, Harry Kane. Pasalnya, penyerang internasional Inggris ini punya catatan apik dalam menjebol gawang klub asal London. Dari 37 laga terakhir menghadapi klub asal London di ajang liga, Kane telah mencetak 24 gol.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2018 atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Sepakbola
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis