Menuju konten utama

Prabowo & Surya Paloh Sepakat Hati-hati Bentuk Koalisi di Pilpres

Prabowo Subianto berdalih pertemuan dengan Surya Paloh menyepakati Gerindra dan Nasdem menjaga keutuhan bangsa dan merawat Pancasila.

Prabowo & Surya Paloh Sepakat Hati-hati Bentuk Koalisi di Pilpres
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (tengah) menyampaikan keterangan pers usai melakukan pertemuan di kawasan Permata Hijau, Jakarta, Minggu (13/10/2019). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/wsj.

tirto.id - Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dan Partai Gerindra sepakat untuk berhati-hati dalam membangun koalisi pada Pemilu 2024.

Usai bertemu Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan mereka tak bisa mengatur sendiri dalam membentuk koalisi, meski sudah berteman lama.

"Beliau pemimpin partai, saya pemimpin partai. Kita enggak bisa bertindak, karena teman, kita atur-atur sendiri, kan enggak bisa," kata Prabowo di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (1/6/2022).

Menurut Prabowo, Ia bersama Surya Paloh sama-sama bertanggungjawab kepada partai masing-masing. Baik Prabowo maupun Surya Paloh tak menjawab langsung terkait kesepakatan membentuk koalisi. Prabowo berdalih keduanya sepakat untuk menjaga keutuhan bangsa dan merawat Pancasila.

“Beliau punya konstituen, saya punya konstituen. Kami bertanggung jawab kepada partai. Apa pun terjadi kami komit bersama menjaga Pancasila, menjaga keutuhan Republik Indonesia. Kami tidak hanya untuk pemilu, kami lebih dari itu,” kata Prabowo.

Prabowo menyebut pertemuannya dengan Surya Paloh sebagai romantisme perkawanan yang telah terjalin 40 tahun.

“Merupakan suatu kekuatan bagi kami berdua untuk nanti bisa membahas banyak hal, tidak hanya terbatas pada hubungan pribadi, tapi juga masalah-masalah strategis bagi kepentingan kemajuan bangsa dan negara,” kata Prabowo.

Prabowo pun buka suara soal kunjungannya. Ia bilang salah satu bahasan ialah soal masa depan Indonesia.

“Kami ingin laju pembangunan, arah pembangunan, itu mantap [dan] stabil. Kami komit kepada kesatuan nasional, kerukunan, toleransi. Kami komit memantapkan Pancasila kepada anak-anak muda,” ucapnya.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Politik
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Bayu Septianto