Menuju konten utama

Prabowo Berjanji Akan Memperbaiki Kualitas Pendidikan Suku Dayak

Prabowo juga bejanji akan meminta petunjuk Presiden Jokowi untuk membangun sekolah Taruna Nusantara di Kalimantan.

Prabowo Berjanji Akan Memperbaiki Kualitas Pendidikan Suku Dayak
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto saat memberi sambutan dalam acara Bahaupm Bide Bahana (Silaturahmi) bersama pasukan merah Tariu Borneo Bangkule Rajakng (TBBR), Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (20/1/2024). tirto.id/Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, berjanji akan memperbaiki kualitas pendidikan Suku Dayak bila terpilih pada Pilpres 2024.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam sambutannya pada acara Bahaupm Bide Bahana (silaturahmi) bersama Pasukan Merah Tariu Borneo Bangkule Rajakng (TBBR), di Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (20/1/2024).

"Apabila nanti [rakyat] memberi kepercayaan kepada saya, saya berjanji kepada diri untuk selalu membela kepentingan rakyat Indonesia, khususnya Suku Dayak di Kalimantan," ujarnya.

Prabowo memastikan anak dan cucu seluruh Suku Dayak akan mendapatkan pendidikan yang layak bila dirinya dan Gibran Rakabuming Raka mendapat mandat dari rakyat pada Pilpres 2024.

"Saudara-saudara dan keluargamu, keturunanmu harus menikmati keadilan, perbaikan, kehidupan adat budaya saudara-saudara harus dijaga. Anak-anakmu, cucu-cucumu harus dapat pendidikan baik," ucap Prabowo.

Lebih lanjut, Prabowo mengatakan anak-anak Suku Dayak juga akan mendapatkan pertimbangan khusus bila ingin menjadi anggota TNI. Hal itu, menurutnya, merupakan permintaan salah satu anggota Komisi I DPR RI ketika rapat bersama Kementerian Pertahanan RI.

"Saya sebagai Menhan sudah bicara di Komisi I DPR RI yang urus pertahanan.Waktu itu wakil dari Kalimantan minta untuk persyaratan masuk TNI supaya ada pertimbangan khusus bagi Suku Dayak," tuturnya.

Prabowo mengatakan dirinya pun telah mengamini permintaan itu. Sebab, katanya, ia memahami betul bahwa Suku Dayak akan mempertaruhkan jiwa dan raganya untuk NKRI.

“Saya menyaksikan sendiri beberapa sukarelawan Suku Dayak tanpa gaji, surat keputusan, tanpa pangkat berjuang bersama TNI, sangat membantu saya yang mengakibatkan pasukan saya waktu itu dinilai sebagai pasukan tempur TNI terbaik," sambungnya.

Prabowo juga bejanji akan meminta petunjuk Presiden Jokowi untuk membangun sekolah Taruna Nusantara di Kalimantan.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - News
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Irfan Teguh Pribadi