Menuju konten utama

PLN Akan Terima Suntikan PMN Rp5 Triliun pada 2021

Tujuannya untuk realisasi program Listrik Desa di Indonesia timur, penajaman di Sumatera dan Sulawesi.

PLN Akan Terima Suntikan PMN Rp5 Triliun pada 2021
Pekerja melakukan perawatan rutin di Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi (Gitet) transmisi Jawa bagian timur dan Bali di Kota Kediri, Jawa Timur, Rabu (2/9/2020). ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/aww.

tirto.id - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero mengajukan penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp5 triliun untuk beberapa program di tahun 2021.

Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini menjelaskan, suntikan tersebut dibutuhkan PLN untuk belanja modal di sektor distribusi, transmisi untuk program listrik desa , pembangkit energi baru terbarukan dan penunjang program listrik desa.

"PMN tahun 2021 ini akan digunakan untuk belanja modal untuk distribusi dan transimi termasuk program Listrik Desa, penajaman di Sumatera dan Sulawesi. Kemudian untuk listrik desa Rp1 triliun di Indonesia Timur," kata dia dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR RI, Rabu, (09/09/2020).

Pengajuan PMN ini lebih kecil dari pengajuan PLN awal, di mana PLN meminta PMN sebesar Rp20 triliun. Meski lebih kecil Zulkifli berharap pengajuan akan bisa disahkan untuk membantu pembangunan program listrik desa.

"Untuk PMN tahun anggaran 2021 usulan awal PLN adalah sebesar Rp20 triliun dan mendapatkan alokasi Rp5 triliun," terang dia.

Dengan program ini, imbuh Zulkifli, PMN akan memberikan multiplier effect yang besar terhadap pertumbuhan ekonomi di daerah. Pertumbuhan yang dimaksud Zulkifli yaitu perdagangan, produksi, dan aktovitas produktif di kegiatan masyarakat.

PMN ini juga kata Zulkifli akan mendorong percepatan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan yang tertuang di dalam Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2017.

"Ini bisa menciptakan multiplier effect, peningkatan pajak, sektor riil dan data dorong perekonomian daerah dan nasional. Mendanai infrastruktur kelistrikan, penambahan PMN sebagai bentuk dukungan pemerintah ke PLN untuk mempercepat infrastruktur kelistrikan. Dengan dukungan PMN, kami juga berusaha untuk mencapai keuangan yang sehat," tandas dia.

Baca juga artikel terkait PLN atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Bisnis
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Restu Diantina Putri