Menuju konten utama

PKB Rekomendasikan Bobby Nasution Maju di Pilkada Sumatra Utara

PKB meminta Bobby Nasution memilih calon wakil gubernur yang bisa mendukung kemenangan di Pilkada Sumatra Utara.

PKB Rekomendasikan Bobby Nasution Maju di Pilkada Sumatra Utara
Wakil Ketua Umun PKB Jazilul Fawaid menyerahkan surat rekomendasi Pilkada Sumatera Utara kepada Bobby Nasution di Kantor PKB, Kamis (4/7/2024). (Tirto.id/M. Irfan Al Amin)

tirto.id - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid, menyerahkan surat rekomendasi kepada menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution untuk maju di Pilkada Sumatra Utara.

"Siang hari ini yang berbahagia bersama kita calon gubernur Sumatra Utara. SK yang diberikan DPP PKB memang belum lengkap artinya dalam SK itu memberikan keputusan dan menetapkan Mas Muhammad Bobby Afif Nasution sebagai calon gubernur Sumatra Utara," kata Jazilul di Kantor DPP PKB, Jakarta, Kamis (4/7/2024).

Meski sudah diserahkan surat rekomendasi, namun Bobby maupun PKB belum menentukan nama calon wakil gubernur yang akan mendampinginya. Jazilul menjelaskan proses penentuan wakil akan dilakukan bersama dengan partai-partai politik lainnya.

"Tapi wakilnya belum, wakilnya belum dan juga nanti akan diputuskan bersama partai-partai koalisi yang akan mengusung Mas Bobby. Setahu saya di situ ada PKB, ada Golkar, ada Gerindra, Nasdem, PAN, Demokrat, PPP, jadi banyak," kata dia.

Banyaknya partai politik yang mendukung Bobby, oleh Jazilul hal itu disebut sebagai pertanda kemenangan dalam Pilkada Sumatra Utara. Jazilul berpesan agar Bobby memilih wakil yang mampu mendongkrak elektabilitas dalam proses pemenangan di Sumatra Utara.

"Artinya ini koalisi besar, kalau kita sebut itu super koalisi yang menyiratkan dan menunjukkan bahwa cahaya kemenangan itu ada di Mas Bobby. Lah gitu bersama PKB dan partai pengusung lain, tinggal melengkapi siapa nanti wakilnya," kata Jazilul.

Dalam kesempatan yang sama, Bobby menyampaikan jika dia akan menaati setiap pesan yang disampaikan oleh PKB untuk Pilkada Sumatra Utara. Termasuk, membicarakan pemenangan dan mencari suara tambahan dari partai lainnya.

"Ini akan kami pegang teguh yang akan kami bicarakan juga dengan partai koalisi," kata Bobby.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash news
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto