tirto.id -
"Hadir dong nanti Pak Sekjen," kata Ketua Desk Pemilu PKB, Daniel Johan kepada Tirto, Senin (6/8/2018).
Kepastian ini sekaligus membantah bahwa PKB berpeluang hengkang dari koalisi Jokowi setelah menguatnya nama Mahfud MD sebagai cawapres pendampimg Jokowi.
Namun, Daniel menyatakan belum dapat memastikan 3 nama yang akan diusulkan PKB untuk masuk ke tim 27 pemenangan Jokowi.
"Belum tahu. Belum tanya sekjen lagi," kata Daniel.
Pertemuan nanti malam, seperti yang dikatakan Sekjen PSI, Raja Juli Antoni, memang membahas pembentukan tim 27 pemenangan Jokowi dan pendalaman Nawacita II sebagai bingkai kepemimpinan petahana periode kedua.
"Masing-masing partai akan membawa 3 orang perwakilan yang akan menjadi tim 27," kata Raja melalui keterangan tertulis yang diterima Tirto, Senin (6/8/2018).
Berbeda dengan PKB, PSI sudah siapkan tiga nama untuk masuk tim 27, yaitu Ketua Tim Komunikasi PSI Andy Budiman, Jubir PSI Guntur Romli, Ketua Badan Pemenangan pemilu PSI Sumardy.
Pertemuan para sekjen Jokowi ini menjadi yang ketiga dalam dua minggu ke belakang. Sebelumnya, pertemuan berlangsung di Istana Bogor dan Gedung Djoeang 45 pekan lalu.
Dalam kedua pertemuan tersebut mereka mengaku membahas mengenai struktur tim pemenangan Jokowi dan hal-hal teknis lainnya, tapi tidak perkara cawapres.
Para sekjen berpandangan soal cawapres merupakan wewenang Jokowi sebagai calon presiden dan para ketua umum partai.
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Yulaika Ramadhani