Menuju konten utama

Pesantren Digital Bisa Perangi Konten Radikalisme di Medsos

Pesantren digital akan dibentuk oleh Dewan Pengurus IPI Jatim, sebagai bagian dari upaya memerangi radikalisme yang mulai tumbuh subur di media sosial atau internet.

Pesantren Digital Bisa Perangi Konten Radikalisme di Medsos
Sejumlah toko hadir dalam Deklarasi Anti Radikalisme Perguruan Tinggi di Kampus UPN Veteran Jawa Timur, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (6/7). ANTARA FOTO/Zabur Karuru.

tirto.id - Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Pesantren Indonesia (IPI) Jawa Timur membentuk pesantren digital sebagai bagian dari upaya memerangi radikalisme yang mulai tumbuh subur di media sosial atau internet.

"Peran pesantren digital ini nantinya untuk melakukan pendidikan dan pelatihan terhadap semua santri di seluruh pesantren, terutama yang berada di bawah naungan IPI," ujar Ketua IPI, Zaini Akhmad, di sela pleno IPI Jatim di Surabaya, Minggu (9/7/2017).

Menurut dia, dengan langkah ini maka para santri bisa mengerti bagaimana membuat laman, sekaligus dasar meneguhkan kualitas pesantren serta pemanfaatan kualitas teknologi bagi santri.

Tak hanya itu saja, melalui pesantren digital yang menerangkan pengetahuan teknologi ini dapat diminimalisasi ujaran kebencian dan radikalisme yang marak tersebar melalui internet.

"Sebab, sebagai agama yang Rahmatan Lilalamin semestinya menyebar kedamaian, bukan malah menyebar kebencian. Nah, di sinilah peran pesantren menangkal radikalisme sehingga dapat tercipta Islam yang damai," tuturnya.

Dia tidak ingin pesantren ketinggalan teknologi, terlebih selama ini karena paham radikal kanan maupun kiri menyerang lewat media sosial yang efeknya mengadu domba dan mengancam keutuhan Indonesia.

IPI menargetkan pesantren-pesantren sudah mendapat pelajaran informatika sehingga disarankan menggandeng ahli teknologi dari beberapa kampus guna mewujudkan program ini.

"Untuk mendukung program ini, IPI juga akan menggandeng salah satu provider swasta. Kami telah pesan lima juta kartu perdana GSM untuk bisa digunakan oleh para santri," tuturnya, seperti diberitakan Antara.

Sementara itu, hingga saat ini IPI telah memiliki laman yang berisi tentang pelajaran Islam dan beberapa kajian yang dipelajari di pesantren telah bersifat digitalisasi.

Antara lain, kata dia, kitab kuning, kitab Ihyaulumuddin, Aqidah dan lainnya sehingga santri tinggal mengunduhnya.

Baca juga artikel terkait RADIKALISME atau tulisan lainnya dari Maya Saputri

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Maya Saputri
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri