tirto.id - Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga LPG nonsubsidi. Harga baru seluruh produk LPG nonsubsidi ini berlaku mulai 27 Februari 2022.
Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T PT Pertamina (Persero) Irto Ginting menjelaskan, penyesuaian harga LPG dilakukan saat harga Contract Price Aramco (CPA) memang masih tinggi di 775USD/Metrik, harga tersebut naik sekitar 21% dari harga rata-rata CPA sepanjang tahun 2021.
"Kita masih monitor dampak dari perang Rusia-Ukraina terhadap CPA," jelas dia kepada Tirto, Minggu (27/2/2022).
Irto menjelaskan penyesuaian dilakukan mengikuti perkembangan terkini dari industri minyak dan gas dunia. Dengan adanya penyesuaian, harga LPG nonsubsidi yang berlaku saat ini sekitar Rp 15.500 per kilogram, penyesuaian harga ini telah mempertimbangkan kondisi serta kemampuan pasar LPG nonsubsidi.
Selain itu harga ini masih paling kompetitif dibandingkan berbagai negara di ASEAN. Untuk LPG subsidi 3 kg, Irto menyatakan bahwa tidak ada perubahan harga yang berlaku.
“Penyesuaian harga hanya berlaku untuk LPG nonsubsidi seperti Bright Gas atau sekitar 6,7% dari total konsumsi LPG nasional per Januari 2022 ini. Untuk LPG subsidi 3 kg yang porsinya lebih dari 93% tidak mengalami perubahan harga, harga tetap mengacu kepada Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah daerah setempat, ” jelas dia.
Dilansir dari laman resmi PT Pertamina (Persero) kenaikan LPG nonsubsidi tertera secara rinci. Untuk jenis Bright Bas 5,5 kg naik menjadi Rp91.000 di Aceh Besar, Langsa, Lhokseumawe, Binjai, Deli Serdang, Labuhanbatu Selatan, Medan, Simalungun, Padang, Payakumbuh, Dumai, Pekanbaru, Batam, Tg Uban, Jambi, Lubuklinggau, Ogan llir, Palembang, Bengkulu, Bandar Lampung, Metro.
Kemudian harga LPG Bright gas 5,5 kg di patok Rp94.000 di Bangka, Bangka Barat, Belitung.
Selanjutnya harga LPG Bright gas 5,5 kg dipatok dengan harga lebih murah di wilayah Pulau Jawa Rp88.000. Daerah-daerah tersebut di antaranya, Serang, Tangerang, DKI Jakarta, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jawa Barat, Bandung, Bekasi, Bogor, Kota Bogor, Cianjur, Garut, Indramayu, Karawang, Sukabumi, Tasikmalaya.
Kemudian ada pula Boyolali Cilacap, Demak, Kudus, Pemalang, Semarang, Solo, Tegal, Bantul, Sleman, Bayuwangi, Gresik, Kediri, Malang, Ngawi, Pamekasan, Pasuruan, Sidoarjo Surabaya, Tulungagung dan Lombok.
Sedangkan LPG Bright Gas 5,5 kg di kawasan timur ditetapkan dengan harga Rp94.000 yaitu di kota Pontianak, Kotawaringin Timur, Banjar, Banjarbaru, Tabalong, Balikpapan, Kutai Kartanegara, Samarinda.
Selanjutnya di Tarakan Kalimantan Utara gas 5,5 kg dijual Rp104.000. Makassar, Pare-pare, Palu Rp91.000, Gorontalo Bitung, Kendari Rp94.000 dan Ambon Rp114.000.
Kemudian untuk Bright Gas 12 kg / Elpiji 12 kg juga mengalami kenaikan. Misalnya di Aceh Besar, Langsa, Lhokseumawe, Binjai, Deli Serdang, Labuhanbatu Selatan, Medan, Simalungun, Padang, Payakumbuh, Dumai, Pekanbaru, Batam, Tg Uban, Jambi, Lubuklinggau, Ogan llir, Palembang, Bengkulu, Bandar Lampung, Metro dijual dengan harga Rp189.000.
Selanjutnya ada Bangka, Bangka Barat, Belitung Bright Gas 12 kg / Elpiji 12 kg dijual dengan harga Rp197.000.
Untuk wilayah di Jawa seperti Serang, Tangerang, DKI Jakarta, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jawa Barat, Bandung, Bekasi, Bogor, Kota Bogor, Cianjur, Garut, Indramayu, Karawang, Sukabumi, Tasikmalaya.
Kemudian ada pula Boyolali Cilacap, Demak, Kudus, Pemalang, Semarang, Solo, Tegal, Bantul, Sleman, Bayuwangi, Gresik, Kediri, Malang, Ngawi, Pamekasan, Pasuruan, Sidoarjo Surabaya, Tulungagung dan Lombok Gas 12 kg dijual dengan harga Rp187.000.
Pontianak, Kotawaringin Timur, Banjar, Banjarbaru, Tabalong, Balikpapan, Kutai Kartanegara, Samarinda Gas 12 kg dijual dengan harga Rp 197.000. Tarakan Rp 223.000.
Kemudian di Makasar, Pare-pare, Palu gas 12 kg dijual dengan harga Rp189.000. Selanjutnya Gorontalo Bitung, Kendari gas 12 kg dijual dengan harga Rp 197.000, yang terakhir Ambon gas LPG 12 kg dijual dengan harga Rp 243.000.
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Fahreza Rizky