Menuju konten utama

Penjual Es Buah Panen Cuan di Tengah Cuaca Panas Ekstrem

Berdasarkan pantauan Tirto, penjual jus di daerah Cinere, Kota Depok mengaku meraup keuntungan lebih tinggi pada musim panas kali ini.

Penjual Es Buah Panen Cuan di Tengah Cuaca Panas Ekstrem
Warga menggunakan payung untuk menghindari sengatan matahari ketika berjalan di sekitar Bunderan HI, Jakarta.

tirto.id - Cuaca panas akhir-akhir ini melanda Tanah Air akibat fenomena El Nino dan Indian Ocean Dipole (IOD). Bahkan, Organisasi Meteorologi Dunia (WMO) pada September 2023 mencatat suhu bumi mencapai titik terpanas dalam sejarah.

Saat ini, Selasa (10/10/2023), suhu di Jakarta mencapai 35 derajat Celcius. Kendati demikian, di balik cuaca panas yang melanda wilayah di Indonesia, para pedagang es buah justru mengaku meraup untung lebih banyak.

Berdasarkan pantauan Tirto, penjual jus di daerah Cinere, Kota Depok mengaku meraup keuntungan lebih tinggi pada musim panas kali ini. Penjual mengungkap, keuntungannya mencapai 30 persen lebih tinggi dari biasanya.

“Pasti lebih laris, terasa banget pembeli lebih sering beli jus buah,” jelas penjual, Laviela (21).

“Kalau dihitung sih sampai 30 persen lah,” jelasnya.

Laviela mengatakan, saat kemarau memang dagangannya selalu lebih laris dari biasanya. Pelanggan lebih sering membeli jus buah ketika momentum panas terik seperti saat ini.

Peruntungan yang sama dirasakan oleh penjual es tebu di Pasar Pondok Labu, Jakarta.

“Makin banyak orang beli es, mungkin karena lagi panas banget,” kata Dwi (36) saat ditemui Tirto.

Dwi menyebut, dirinya sampai menyiapkan sari tebu lebih awal untuk menyiasati ramainya pembeli.

Untuk diketahui, berdasarkan hasil pemantauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) di sejumlah daerah di Indonesia, suhu maksimum harian berkisar 35 sampai 36,7 derajat Celsius pada awal Oktober 2023.

Menurut Peneliti Ahli Utama Pusat Riset Iklim dan Atmosfer dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Eddy Hermawan mengatakan, suhu udara yang menyengat dipengaruhi oleh fenomena El Nino dan IOD yang diprakirakan mencapai puncak pada Oktober 2023.

Sementara, pada pertengahan Oktober 2023, suhu udara maksimum diprakirakan mencapai 43 derajat Celsius di Kota Surabaya, 40 derajat Celsius di Kota Semarang, dan 37 derajat Celsius di Jakarta.

Baca juga artikel terkait CUACA PANAS EKSTREM atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Anggun P Situmorang