Menuju konten utama

Penjelasan Video Pekerja Membuang Karung Pasir ke 'Gorong-Gorong'

Saluran tersebut bukan untuk jalan air, tapi kabel-kabel. Saluran ini memang harus dipenuhi pasir.

Penjelasan Video Pekerja Membuang Karung Pasir ke 'Gorong-Gorong'
Sejumlah petugas Sudin Tata Air membersihkan gorong-gorong di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (23/3). Pembersihan gorong-gorong dilakukan guna mengantisipasi ancaman banjir di kawasan DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Atika Fauziyyah/aww/17.

tirto.id - Sebuah video viral di media sosial. Di sana terekam para pekerja proyek memasukkan sejumlah karung berukuran besar ke dalam gorong-gorong. Terlihat cipratan air dari sana.

Video tersebut di antara dibagikan oleh akun twitter @mochamadarip dan telah ditonton lebih dari 7.600 kali. Wakil Ketua KPK Laode M Syarif juga membagikannya.

Apa yang sebenarnya terjadi?

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho, mengatakan kantong itu berisi pasir. Peristiwa ini terjadi di Jalan Karanganyar, dekat Jalan Sukaryo Wiryopranoto, Sawah Besar, Jakarta.

Hari mengatakan gorong-gorong itu adalah boks utilitas alias manhole. Di mana-mana, katanya, karung itu memang sengaja dimasukkan ke gorong-gorong.

"Memang speknya harus dimasukkan karung pasir sebelum ditutup, untuk mengantisipasi jika terjadi kecelakaan," katanya saat dikonfirmasi, Senin (25/11/2019) siang.

Manhole ini dipakai untuk jaringan seperti kabel PLN. Jadi, kata Hari, itu berbeda dengan saluran air.

Kata Hari, apa yang dilakukan oleh para pekerja ini telah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.

"Saat proses pengerjaan utilitas, maka karung pasir tersebut akan diangkat. Setelah selesai maka karung itu akan dimasukkan kembali," pungkasnya.

Baca juga artikel terkait VIDEO VIRAL atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Rio Apinino