tirto.id - Pemerintah sudah menutup pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada hari Senin, 26 Juli 2021 kemarin. Kendati demikian, peluang untuk mendaftar di Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru di wilayah Provinsi Papua dan Papua Barat masih dibuka sampai tanggal 31 Juli 2021 pukul 23.59 WIB.
Aturan itu dikeluarkan Plt Kepala Badan Kepegawaian Negara yang ditandatangani secara elektronik oleh Sekretaris Kementerian Dwi Wahyu Atmaji. Alasan pendaftarannya diperpanjang karena jumlah pelamar PPPK di Papua dan Papua Barat masih sedikit serta terkendala akses jaringan dalam proses pendaftarannya.
Pendaftaran CPNS 2021 dilakukan secara terintegrasi menggunakan sistem daring melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/. Para peserta perlu membuat akun terlebih dahulu, kemudian mendaftarkan diri melalui link https://daftar-sscasn.bkn.go.id/.
Para peserta juga bisa memilih sendiri instansi kementerian atau lembaga yang hendak dilamar, termasuk menentukan kota, kabupaten dan provinsi yang hendak dituju, semua itu bisa diakses melalui laman https://data-sscasn.bkn.go.id/periode.
Berdasarkan data yang dirilis Badan Kepegawaian Negara (BKN) per tanggal 27 Juli 2021 pukul 17.31 WIB, total keseluruhan jumlah pelamar CPNS dan PPPK yang sudah mengisi formulir sebanyak 4.543.158, sementara yang sudah melakukan submit sebanyak 4.030.182.
20 Instansi Paling Banyak Peminat
1. Kementerian Hukum dan HAM 627.144
2. Kementerian Perhubungan 140.659
3. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan 136.414
4. Kementerian Agama 117.556
5. Kejaksaan Agung 116.665
6. Pemerintah Provinsi Jawa Timur 66.493
7. Pemerintah Provinsi Jawa Barat 62.915
8. Pemerintah Provinsi DKI 52.946
9. Kementerian Kesehatan 46.822
10. Kementerian Agraria dan Tata Ruang/BPN 44.166
11. Badan Pemeriksa Keuangan 41.810
12. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan 40.556
13. Kementerian Pertanian 40.434
14. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah 36.777
15. Kementerian Pertahanan 36.513
16. Kementerian Perindustrian 34.925
17. Badan Intelijen Negara 33.153
18. Mahkamah Agung RI 32.545
19. Pemerintah Kab. Bandung 29.646
20. BKKBN 28.623
20 Instansi Paling Sepi Peminat
1. Pemerintah Kab. Maybrat 85
2. Pemerintah Kab. Manokwari Selatan 74
3. Pemerintah Kab. Mamberamo Tengah 70
4. Pemerintah Kab. Puncak 59
5. Pemerintah Kab. Waropen 52
6. Pemerintah Kab. Lebong 45
7. Pemerintah Kab. Yahukimo 41
8. Pemerintah Kab. Deiyai 37
9. Pemerintah Kab. Lanny Jaya 36
10. Pemerintah Kab. Yalimo 34
11. Pemerintah Kab. Paniai 30
12. Pemerintah Kab. Nduga 28
13. Pemerintah Kab. Tolikara 28
14. Pemerintah Kab. Intan Jaya 25
15. Pemerintah Kab. Supiori 23
16. Pemerintah Kab. Boven Digoel 22
17. Pemerintah Kab. Dogiyai 19
18. Pemerintah Kab. Mamberamo Raya 12
19. Pemerintah Kab. Pegunungan Bintang 7
20. Pemerintah Kab. Puncak Jaya 3
Editor: Iswara N Raditya