Menuju konten utama

PAN Temui Gerindra, Golkar: KIB Sering Komunikasi Sama Gerindra

Airlangga Hartarto mengungkapkan Golkar dan PAN yang berada di KIB kerap berkomunikasi dengan Gerindra.

PAN Temui Gerindra, Golkar: KIB Sering Komunikasi Sama Gerindra
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto memberikan pidato politik pada acara Rakernas Partai Golkar di Gedung DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat. (Tirto.id/Riyan Setiawan)

tirto.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menanggapi pertemuan antara Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga bagian Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dengan Partai Gerindra, Senin (5/6/2023).

Airlangga mengungkapkan Golkar dan PAN yang berada di KIB kerap berkomunikasi dengan Gerindra.

"Setiap saat juga PAN sudah bertemu Gerindra. Golkar juga tiap saat bertemu Gerindra," kata Airlangga saat ditemui di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (5/6/2023).

Diketahui, PAN hari ini akan menggelar pertemuan dengan Partai Gerindra di kantor DPP PAN, Jakarta. Dalam pertemuan tersebut, kedua petinggi partai yang hadir akan membahas sejumlah isu, termasuk potensi penjajakan koalisi di pemilu 2024.

Airlangga mengatakan, opsi Partai Golkar ikut merapat masih terbuka. Ia pun mengatakan bahwa KIB belum bubar.

"Tidak ada yang bubar," kata Airlangga.

Airlangga pun menuturkan bahwa Golkar masih tetap berpegang teguh pada keputusan Musyawarah Nasional, Rapat Pimpinan Nasional dan Rapat Kerja Nasional Partai Golkar bahwa amanat penentuan capres, cawapres maupun koalisi berada di tangan ketua umum.

Di saat yang sama, Airlangga pun mengatakan bahwa PAN akan berbicara dengan Partai Golkar setelah PDIP menawarkan partai berlambang matahari itu untuk mendukung Bakal Capres PDIP, Ganjar Pranowo.

"Kemarin pak ketua umumnya, Pak Zulhas mengatakan akan koordinasi dengan Partai Golkar juga, nanti kami akan bahas," kata Airlangga.

Airlangga pun memastikan bahwa opsi dirinya maju bersama Zulkifli Hasan sebagai salah satu opsi KIB masih berlaku.

"Semua opsi terbuka. Masih," tegas Airlangga.

Baca juga artikel terkait KETUM PAN atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Reja Hidayat