tirto.id - Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto mengungkapkan, partainya saat ini mengusung Desy Ratnasari sebagai kandidat tunggal untuk Pilgub Jawa Barat 2024. Persiapan tersebut sudah berjalan matang dan dikomunikasikan di seluruh level pengurus partai baik DPP hingga DPD.
“Teh Desy adalah salah satu kader yang memang disiapkan partai untuk memimpin Jawa Barat," kata Bima Arya saat dihubungi Tirto pada Selasa (21/2/2023).
Di sisi lain, Bima hanya mengetahui bahwa yang dicalonkan maju adalah Dessy Ratnasari. Soal nama lain seperti mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, dia tak mengetahuinya.
“Kalau Iwan Bule saya baru dengar dan belum tahu soal itu," ujarnya.
Meski demikian, Bima mengetahui bahwa Iwan Bule memiliki maksud untuk menjadi orang nomor satu di Jawa Barat. Namun dia tak mengetahui apakah Iwan Bule akan melanjutkan karier politiknya bersama PAN atau tidak.
"Yang saya dengar beliau berminat juga jadi gubernur, tapi tidak tahu apakah mendaftar ke PAN atau gimana," ungkapnya.
Bima mengaku senang bila bergabungnya Iwan Bule ke PAN menjadi kenyataan. Karena dalam sejumlah agenda PAN, Iwan Bule nampak aktif dan ikut tampil di atas panggung selayaknya politisi lainnya.
“Mudah-mudahan begitu. Senang sekali kalau Pak Iwan mau bergabung dengan PAN," harapnya.
DPW PAN Jawa Barat menggelar senam bersama di Kota Bandung. Dalam acara itu hadir sejumlah tokoh nasional seperti Erick Thohir hingga Iwan Bule. Adapun yang menjadi sorotan adalah Iwan Bule dengan Desy Ratnasari yang disebut kandidat kuat bakal cagub dan cawagub di Pilkada Jawa Barat.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Abdul Aziz