Menuju konten utama

Olimpiade: Indonesia Peringkat Dua Tertinggi di ASEAN

Kali ini, Indonesia berhasil mengembalikan sejarah medali emas dalam cabang olahraga bulutangkis, dimana sebelumnya dalam Olimpiade 2012 di London, Indonesia sempat kehilangan kesempatan tersebut.

Olimpiade: Indonesia Peringkat Dua Tertinggi di ASEAN
Pebulu tangkis Tontowi Ahmad (kiri) dan Liliyana Natsir menggigit medali emas yang didapat usai mengalahkan pasangan Malaysia Peng Soon Chan dan Liu Ying Goh dua set langsung dalam partai final ganda campuran bulu tangkis Olimpiade Rio 2016 di RIo de Janeiro, Brazil, Rabu (17/8). Pasangan tersebut menyumbangkan emas pertama bagi Indonesia di Olimpiade Rio 2016. ANTARA FOTO/REUTERS/Mike Blake.

tirto.id - Gelaran ajang olahraga kelas dunia, Olimpiade akan segera berakhir. Hingga saat ini, Indonesia cukup puas menduduki peringkat 44 dengan total perolehan tiga medali, yaitu satu medali emas dari cabang olahraga bulutangkis dan dua medali perak sumbangan olahraga angkat besi.

Sementara jika dibandingkan dengan perolehan negara tetangga lainnya di Asia Tenggara, Indonesia masih kalah dengan Thailand yang menduduki peringkat 33 dengan total perolehan enam medali, yaitu dua emas, dua perak dan dua perunggu.

Seperti yang ditayangkan pada situs resmi Olimpiade Rio 2016, Vietnam menduduki peringkat tiga ASEAN yang membawa dua medali dari cabang olahraga menembak. Dua medali itu masing-masing satu emas dan satu perak.

Kemudian masing-masing disusul oleh Singapura dengan perolehan satu medali emas pada cabang olahraga renang dan malaysia dengan perolehan lima medali tanpa emas, yaitu empat perak dan satu perunggu.

Filipina berada di posisi paling akhir dengan perolehan satu medali perak, sumbangan atlet angkat besi.

Jika dibandingkan dengan gelaran Olimpiade sebelumnya, perolehan medali Indonesia kali ini mengalami kemajuan, karena pada tahun 2012 dalam Olimpiade London, Indonesia hanya berhasil membawa dua medali, yaitu satu medali perak dan satu medali perunggu, masing-masing dari cabang olahraga angkat besi.

Bulutangkis, cabang olahraga andalan Indonesia tidak menyumbang satu medali pun pada Olimpiade London, padahal pada dua gelaran sebelumnya, di Olimpiade Beijing 2008, Indonesia berhasil menyumbang 5 medali dimana cabang olahraga bulutangkis menyumbang tiga medali sekaligus, yakni 1 Emas 1 Perak dan 1 Perunggu.

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE RIO 2016 atau tulisan lainnya dari Rima Suliastini

tirto.id - Olahraga
Reporter: Rima Suliastini
Penulis: Rima Suliastini
Editor: Rima Suliastini