Menuju konten utama
Paralimpiade 2024

Klasemen Paralimpiade 2024 Hari Ini: Indonesia Berapa Medali?

Update klasemen Paralimpiade Paris 2024 hari ini, hingga Senin (2/9) pagi. China (33 emas) di puncak tabel, Indonesia peringkat 47 (2 perak, 2 perunggu). 

Klasemen Paralimpiade 2024 Hari Ini: Indonesia Berapa Medali?
Atlet Boccia Indonesia, Muhammad Bintang Satria Herlangga (kanan), di Paralimpiade Paris 2024. ANTARA/HO-NPC INDONESIA

tirto.id - Klasemen Paralimpiade Paris 2024 hari ini, update hingga Senin (2/9/2024) pagi. Kontingen China di puncak tabel dengan raihan 33 emas, 27 perak, dan 11 perunggu. Sementara Indonesia menempati peringkat 47, dengan koleksi 4 medali (2 perak dan 2 perunggu).

Kontingen Indonesia relatif panen medali dalam gelaran hari ke-4 Paralimpiade 2024, yakni sepanjang Minggu (1/9/2024) sampai Senin (2/9/2024) dini hari. Total ada 3 medali (1 perak dan 2 perunggu) ditambahkan skuad Merah Putih pada hari tersebut, yang seluruhnya didapat dari cabang olahraga (cabor) boccia.

Satu medali perak dari boccia disumbangkan oleh Muhammad Bintang Satria Herlangga, yang turun pada nomor BC2 individual putra. Dalam laga final, Bintang kalah 1-6 dari wakil Thailand ranking 1 dunia, Worawut Saengampa.

Sementara 2 perunggu boccia masing-masing didapat Muhammad Afrizal Syafa (nomor BC1 individual putra), serta Gischa Zayana (nomor BC2 individual putri).

Dalam laga perebutan perunggu, Gischa Zayana menumbangkan Claire Taggart (Britania Raya), dengan skor akhir 5-2. Sedangkan Afrizal Syafa dapat kemenangan, dengan menundukkan David Smith (Britania Raya) lewat skor 5-3.

Hasil ini menjadi sejarah baru untuk Indonesia. Pasalnya tahun ini jadi keikutsertaan pertama boccia National Paralympic Committee (NPC) Indonesia di Paralimpiade.

Selepas ini Merah Putiih masih berpeluang menambah medali cabor boccia lewat kategori beregu BC1 dan BC2, yang dipertandingkan pada Selasa (3/9/2024) mendatang.

Klasemen Paralimpiade 2024 Hari Ini: China Teratas, Indonesia Peringkat 47

Saat ini kontingen China masih menduduki posisi teratas klasemen perolehan medali Paralimpiade 2024. Kontingen NPC asal Negeri Tirai Bambu mengumpulkan total 33 emas, 27 perak, dan 11 perunggu. Sebanyak 17 emas di antaranya mereka raih pada hari ke-4, dengan 6 emas dari cabor para atletik. Sementara Merah Putih ada di peringkat 47.

Berikut update perolehan medali Paralimpiade 2024, hingga Senin (2/9/2024) pagi.

#KontingenEmasPerakPerungguTotal
1China33271171
2Britania Raya2312843
3AS811827
4Brasil841527
5Prancis691126
6Australia661022
7Belanda62210
8Italia54918
9Uzbekistan53311
10Swiss4116
47Indonesia0224

Kontingen Indonesia Bakal Lewati Target Paralimpiade 2024

Saat ini kontingen Indonesia sudah mengumpulkan 4 medali (2 perak dan 2 perunggu) di Paralimpiade 2024. Merah Putih dipastikan bakal melampaui target 6 medali (1 emas, 2 perak, dan 3 perunggu).

Kepastian tersebut lantaran masih ada 8 laga perebutan medali dari cabor badminton untuk kontingen Indonesia, pada Senin (2/9/2024). Dari jumlah tersebut 4 wakil Indonesia akan berlaga dalam perebutan medali emas.

Indonesia dipastikan setidaknya mendapat 1 medali emas. Mengingat ada 1 laga all Indonesian final di nomor ganda campuran SL3-SU5. Pasangan Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah akan berhadapan dengan Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila.

Menariknya, Khalimatus Sadiyah dan Leani Ratri Oktila merupakan peraih emas ketika Paralimpiade 2020 (2021) di Tokyo. Keduanya berpasangan di nomor ganda putri SL3-SU5.

Akan tetapi kategori yang diikuti Khalimatus/Leani pada 2020 lalu tak lagi dipertandingkan pada edisi tahun ini. Keduanya kini harus berduel guna menentukan siapa yang bakal merebut emas secara beruntun.

Final kali ini juga menjadi kesempatan Fredy/Khalimatus untuk melakukan revans atas Hikmat/Leani. Pasalnya, Fredy/Khalimatus takluk dalam perjumpaan terakhir kontra Hikmat/Leani dalam ajang 4 Nations Para Badminton International 2024 di Skotlandia.

"Kita akan main lepas saja, tidak ada yang gimana-gimana. Tidak mau mengalah, inginnya ya menang," kata Khalimatus, dalam rilis yang diterima Tirto.id, Minggu (1/9/2024).

Duel nanti bakal menjadi tantangan wakil Indonesia dalam menjaga kondisi kebugaran. Pasalnya, sejumlah wakil Indonesia yang tampil di nomor ganda, juga akan terjun di sektor tunggal.

Khalimatus akan melakoni laga perebutan perunggu SL4 putri, kontra Helle Sofie Sagoey (Norwegia). Leani akan terlibat di final SL4 putri, melawan Cheng He Fang (China). Kemudian Fredy bersua Kadam Sukant (India) di perebutan perunggu SL4 putra.

"Kami tetap menekankan untuk menjaga kondisi badan para atlet, meski lawannya nanti merupakan teman mereka sendiri, yang setiap hari sudah bergabung di Pelatnas,” ungkap pelatih para bulutangkis Indonesia, Jarot Hernowo.

Jadwal Paralimpiade 2024 Hari Ini Live di Garuda TV

Jadwal lengkap Paralimpiade 2024 hari ini khusus cabor perebutan medali, mulai Senin (2/9/2024) sampai Selasa (3/9/2024) dini hari. Pertandingan pilihan bisa ditonton live Garuda TV:

  • Boccia
  • Para Panahan
  • Para Atletik
  • Para Badminton
  • Para Renang
  • Para Triathlon
  • Para Menembak
  • Wheelchair Rugbi
Link Live Streaming Paralimpiade 2024 di Garuda TV

*Jadwal pertandingan dan siaran Paralimpiade 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PARALIMPIADE 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama