Menuju konten utama
Nonton Chainsaw Man Sub Indo

Nonton Chainsaw Man Episode 3 Sub Indo & Jadwal Streaming

Nonton Chainsaw Man Episode 3 sub Indo mulai Rabu 26 Oktober dini hari. Jadwal streaming episode terbaru Chainsaw Man di Amazon Prime Video.

Nonton Chainsaw Man Episode 3 Sub Indo & Jadwal Streaming
Chainsaw Man.Foto/https://chainsawman.dog/

tirto.id - Episode 3 Anime Chainsaw Man dengan subtitle (takarir) bahasa Indonesia dapat ditonton mulai Rabu 26 Oktober 2022 dini hari. Streaming Chainsaw Man episode terbaru secara legal dapat dilakukan melalui platform Amazon Video Prime, sedangkan episode pekan lalu (episode 2) tayang di kanal Youtube Ani-One Asia.

Anime Chainsaw Man yang digarap oleh MAPPA merupakan adaptasi manga berjudul sama karya Tatsuki Fujimoto. Chainsaw Man mengisahkan seorang pemuda bernama Denji yang mendapatkan kehidupannya kembali setelah mati. Ini terjadi setelah Denji mengikat kontrak dengan iblis gergaji bernama Pochita. Sejak saat itulah Denji berubah jadi Chainsaw Man.

Denji kemudian bertemu dengan Unit Pemburu Iblis Keselamatan Publik yang dipimpin oleh Makima, wanita misterius yang memancarkan aura penuh pikatan kepada siapa pun yang memandangnya. Tidak terkecuali Denji yang masih setengah matang. Ia terpesona pada Makima, yang tertarik kepadanya dan mengajak Denji bergabung ke tim Pemburu Iblis.

Episode 2 Chainsaw Man "Tokyo Tochaku" mengadaptasi Chapter 3 dan 4 manganya. Sesampainya di Markas Besar Pemburu Iblis, Denji ternyata tidak bekerja di bawah Makima secara langsung. Ia justru diminta untuk mengikuti Aki Hayakawa (Aki), seorang pemburu iblis.

Di dunia tempat Denji tinggal, iblis mungkin saja bersemayam di tubuh manusia yang sudah tewas mendapatkan ingatan dan karakteristik manusia tersebut. Iblis yang demikian disebut sebagai Majin (Manusia Iblis).

Denji dikenalkan Makima dengan salah satu Majin, Power. Ia tampil dalam bentuk perempuan dengan tanduk merah di kepala. Power memiliki karakter yang sangat kontras dengan Makima. Jika Makima tenang menghanyutkan dan penuh perhitungan, tidak demikian dengan Power yang serba terburu-buru, gelisah, dan brutal seperti Denji.

Episode 3 Chainsaw Man semestinya akan mengadaptasi Chapter 5 dan 6 manganya, yang berjudul "Mune o Momu Hōhō" (胸を揉む方法) dan "Shieki" (使役).

Denji dipasangkan dengan Power untuk memburu iblis. Ini bukan pekerjaan mudah karena Power yang bertindak semaunya sendiri kemudian menghancurkan Iblis Namako sekali serang dengan palu raksasa miliknya. Denji sadar bahwa Power tidak bisa dikendalikan, sedangkan Makima memintanya untuk mengontrol Power.

Dengan interaksi bersama Power yang semakin intens, Denji kemudian mengetahui sisi lain rekan duetnya itu. Power ternyata menyimpan dendam terhadap iblis karena iblislah yang menculik kucing kesayangannya, Nyako.

Demi mendapatkan Nyako kembali, Power rela melakukan apa saja. Di sinilah Denji yang hasrat mudanya masih belum tersalurkan, termasuk keinginan untuk memegang dada perempuan, membuat perjanjian ajaib dengan Power.

Chainsaw Man disutradarai oleh Ryu Nakayama dan Makoto Nakazono, sedangkan naskahnya dikerjakan oleh Makoto Nakazono. Lagu pembuka (OP) anime ini adalah "Kick Back" oleh Kenshi Yonezu, sedangkan lagu penutup (ED) berbeda-beda dalam setiap episodenya.

Nonton Chainsaw Man Episode 3 Sub Indo & Cara Streaming

Di Indonesia, episode terbaru Chainsaw Man sesuai dengan jadwal penayangan di Jepang hanya dapat ditonton melalui Amazon Prime Video. Takarir yang tersedia adalah bahasa Indonesia, Inggris Melayu, Thailand, dan Vietnam.

Untuk dapat menonton di Amazon Prime Video, penggemar anime perlu melakukan registrasi atau masuk ke dalam akun yang dimiliki. Chainswan Man mendapatkan rating untuk usia 18 tahun ke atas di platform tersebut.

Chainsaw Man juga dapat ditonton melalui kanal Youtube Ani-One Asia. Caranya, dengan membayar biaya langganan Rp29.900 perbulan, lantas melakukan klik di tautan join Ani-One Asia ULTRA membership berikut.

Sebagai catatan, penayangan di kanal Youtube Ani-One Asia untuk kawasan Indonesia memiliki jeda seminggu dari penayangan di Jepang. Sebagai contoh, Episode 3 Chainsaw Man dapat ditonton di kanal Youtube ini pada pekan berikutnya, Selasa 1 November 2022. Sementara itu, yang tersedia untuk pekan ini (Selasa, 1 November) adalah Episode 2.

Jadwal penayangan Chainsaw Man yang memiliki jeda seminggu dari Jepang ini tidak hanya berlaku untuk member Ani-One Asia di Indonesia, tetapi juga di Bangladesh, Bhutan, Hong Kong, India, Macau, Malaysia, Maladewa, Nepal, Pakistan, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, dan Vietnam.

Khusus penggemar anime yang mengunjungi Bilibili (BStation), platform tersebut juga menayangkan Chainsaw Man. Penayangan yang sesuai jadwal di Jepang hanya berlaku di China. Sementara itu, untuk negara lain, termasuk Indonesia, Chainsaw Man akan tersedia secara resmi 3 bulan kemudian di Bilibili.

NONTON CHAINSAW MAN EPISODE 3 DI AMAZON PRIME VIDIO

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Film
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya