Menuju konten utama

Menteri PUPR Sebut Alasan Istana Wapres di IKN Baru Mau Dibangun

Basuki berharap proses pembangunan Istana Wapres di IKN bisa dimulai pada medio Juni-Juli 2024.

Menteri PUPR Sebut Alasan Istana Wapres di IKN Baru Mau Dibangun
Menteri Pekerjaan Umum & Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dan Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Bambang Susantono di Istana Merdeka, Rabu (13/3/2024). tirto.id/Irfan Amin

tirto.id - Menteri Pekerjaan Umum & Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, mengungkap Istana Wakil Presiden baru akan dibangun di Ibu Kota Negara (IKN). Basuki menyebut proses pelaksanaan pembangunan akan dimulai pada tahun ini.

“Tahun ini,” kata Basuki usai mengikuti Rapat Terbatas bersama Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (13/3/2024).

Basuki berharap proses pembangunan akan bisa dimulai pada medio Juni-Juli 2024. Dia juga berharap proses pembangunan Istana Wakil Presiden dapat dikerjakan dalam waktu satu tahun.

“Saya belum informasi pastinya mudah-mudahan Juni-Juli baru," kata Basuki.

Dia menjelaskan pembangunan Istana Wakil Presiden baru dibangun saat ini karena ada perubahan desain. Basuki menjelaskan bahwa desain yang pertama menggunakan hasil sayembara, kemudian mengalami revisi atas arahan Presiden Joko Widodo.

“Desainnya berubah, waktu lelang pertama kita dengan desain yang juara sayembara pertama. Tapi setelah dicek Pak Presiden beliau melihat perlu direvisi sehingga kami revisi, nah itu nanti kami enggak tahu lelang ulang atau enggak," kata Basuki.

Meski demikian, Basuki menyebut Jokowi sudah setuju dengan desain terbaru. Namun skema pembangunannya apakah ada lelang ulang atau tidak, menurut dia, akan dibahas lebih lanjut nantinya.

Di sisi lain, Basuki juga mengungkap rencana Jokowi yang akan berkantor di IKN. Ia menjelaskan bahwa Istana Presiden sudah dapat digunakan pada Juli 2024.

“Kalau kantor Istana Presiden insyaallah sudah siap pada Juli itu," kata dia.

Basuki menjelaskan ada sejumlah aspek yang harus dipenuhi agar IKN bisa dihuni oleh presiden. Di antaranya bandara, tol, dan aliran air.

"Yang penting kan tidak hanya airport atau tol, tapi juga air. Air kita rencanakan sudah bisa masuk Juni, kedua tol bisa masuk Juli. kalau airnya Juni. Airport sekitar Juli, sehingga itu karena kalau ada airport ada tol, tapi enggak ada, enggak bisa," kata Basuki.

Oleh karena itu, dia menyimpulkan, pada 17 Agustus mendatang, Jokowi dan sejumlah menteri dan pejabat dapat melaksanakan upacara di IKN.

“Jadi utama air, dan airport dan insyaallah itu Juli sudah siap. Makanya nanti 17 Agustus insyaallah bisa dilakukan di sana dan beliau akan berkantor di sana," kata dia.

Baca juga artikel terkait IKN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Abdul Aziz