Menuju konten utama

Mendagri Apresiasi KPU Sukses Gelar Pileg dan Pilpres

KPU telah terbukti dapat mempersiapkan semua pelaksanaan yang ada, termasuk persiapan Pemilu pada 34 Provinsi di Indonesia.

Mendagri Apresiasi KPU Sukses Gelar Pileg dan Pilpres
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyampaikan pendapat saat rapat kerja dengan Komisi II DPR di gedung parlemen, Senayan Jakarta, Kamis (20/6/2019). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww.

tirto.id - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengapresiasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang telah menggelar pemilu dan pilpres yang disebut berjalan lancar.

"Dapat koordinasikan bapak Menkopolhukam pelaksanaan ini berjalan maksimal. Apalagi secara kualitas tingkat pelaksanaan lancar, partisipasi meningkat. Karena kuncinya adalah stabilitas yang diamankan oleh kepolisian, TNI, BIN, Gakkumdu," kata dia, ditemui di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (30/6/2019).

Menurut Tjahjo, KPU telah terbukti dapat mempersiapkan semua pelaksanaan yang ada, termasuk persiapa Pemilu 2019 pada 34 Provinsi di Indonesia.

Meskipun pada saat penyelenggara pemilu terjadi dinamika, itu merupakan suatu hal yang sah-sah saja.

Usai pemilu 2019 ini, Tjahjo pun berharap agar pesta demokrasi ke depan bisa berjalan dengan lancar dan konstitusional.

"Baik pelaksanana pileg maupun pilpres yang sesuai Undang-undang sesuai tahapan PKPU," kata dia.

Mendagri ke KPU untuk menghadiri rapat pleno penetapan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2019.

Ia mengatakan adanya penetapan Capres-Cawapres terpilih memang sudah proses dari tahapan-tahapan yang harus dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai pelaksanaan penyelenggara pemilu.

"Jadi setelah ini akan disiapkan pelantikan tanggal 20 Oktober 2019. Saya kira ini mekanisme yang konstitusional," kata dia.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Politik
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Zakki Amali