Menuju konten utama

Mendag Zulhas: Harga Cabai Naik Jelang Natal dan Tahun Baru

Zulhas mengatakan, kenaikan harga cabai yang tinggi ini perlu diredam dengan mendatangkan cabai dari daerah lain.

Mendag Zulhas: Harga Cabai Naik Jelang Natal dan Tahun Baru
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (tengah) berbincang dengan pedagang di salah satu jongko di Pasar Sederhana, Bandung, Jawa Barat, Rabu (27/9/2023).ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/nym.

tirto.id - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau sapaan akrabnya Zulhas mengunjungi Pasar Senen, Jakarta Pusat, hari ini Kamis (30/11/2023). Hasil pantauan Zulhas, komoditas yang mengalami kenaikan harga adalah cabai.

Zulhas mengatakan, kenaikan harga cabai yang tinggi ini perlu diredam dengan mendatangkan cabai dari daerah lain.

"Diharapkan kalau kenaikan terlalu tinggi, pemerintah daerah bisa bertindak dengan membantu biaya pengiriman dari daerah menggunakan dana Belanja Tidak Terduga (BTT) sehingga harga bisa turun kembali," ucap Zulhas dikutip dari keterangan, Kamis (30/11/2023).

Meski demikian, harga komoditas lainnya menurut Zulhas masih stabil saat ini di Pasar Senen. Berdasarkan pantauan Kementerian Perdagangan (Kemendag) di Pasar Senen harga beras medium tercatat Rp13.000/kg, beras premium Rp14.000/kg, beras Bulog Rp10.900/kg, gula pasir Rp17.000/kg, minyak goreng curah Rp13.500/liter, minyak goreng premium Rp19.000/liter, minyak goreng Minyakita Rp15.000/liter.

Kemudian, tepung terigu Rp12.000/kg, daging sapi Rp150.000/kg, daging ayam ras Rp36.000/kg, telur ayam ras Rp26.000/kg, cabai merah keriting, Rp80.000/kg, cabai merah besar Rp80.000/kg, cabai rawit merah Rp110.000/kg, bawang merah Rp40.000/kg, dan bawang putih

Rp45.000/kg.

Lebih lanjut, Zulhas menyebut pihaknya akan terus memantau secara langsung pergerakan harga komoditas di pasar-pasar tradisional lainnya. Dan ia juga menjamin bahwa ketersediaan bahan pokok juga aman jelang libur natal dan tahun baru.

"Jelang Natal dan Tahun Baru, Kemendag terus turun ke lapangan, hari ini ke Pasar Senen Jakarta, sebelumnya ke Gresik dan Bogor. Jelang Natal dan Tahun Baru pemerintah menjamin ketersediaan barang kebutuhan pokok dengan harga terjangkau agar Natal dan Tahun Baru bisa berlangsung dengan baik," ungkap Zulhas.

Baca juga artikel terkait HARGA CABAI NAIK atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Anggun P Situmorang