Menuju konten utama

Megabintang Bollywood Amitabh Bachchan Positif Corona

Amitabh Bachchan dinyatakan positif corona. Sebelumnya, pada 2015, Amitabh Bachchan pun pernah didiagnosa terkena hepatitis B pada 2015 lalu.

Megabintang Bollywood Amitabh Bachchan Positif Corona
Aktor Bollywood Amitabh Bachchan terlihat pada suatu acara untuk mengumumkan Festival Belanja Dubai ke-10, di Bombay, India, Kamis, 16 Desember 2004. Rajesh Nirgude/AP

tirto.id - Megabintang Bollywood Amitabh Bachchan dinyatakan positif terinfeksi virus corona, pada Sabtu (11/7/2020) kemarin. Hal tersebut ia konfirmasi langsung melalui cuitan di Twitter resmi miliknya.

"Saya telah dites dan positif Covid, dipindahkan ke rumah sakit […] Semua yang sempat kontak dengan saya dalam 10 hari terakhir diminta untuk melakukan pengujian!" tulisnya, yang dikutip Minggu (12/7/2020)

Kini, aktor berusia 77 tahun tersebut dirawat di rumah sakit di Mumbai, India. Dilansir dari BBC, ia menjalani perawatan bersama sang anak Abhishek, yang juga dikonfirmasi positif virus corona dengan gejala ringan.

Sebelum dinyatakan positif Corona, Amitabh Bachchan juga diketahui pernah mengidap beberapa penyakit. Salah satunya adalah hepatitis B yang ia idap pada 2015 lalu.

Saat itu Amitabha Bachchan mengungkapkan dalam video kampanye UNICEF bahwa hatinya rusak hampir 75 persen setelah menerima transfusi darah dari orang yang terinfeksi hepatitis B. Saat itu ia mengalami kecelakaan serius dan membutuhkan transfusi darah.

"Waktu itu, aku menerima transfusi dari 60 unit kantong darah yang berasal dari 200 pendonor. Ternyata, beberapa kantong darah itu terinfeksi Hepatitis B. Hal itu menyebabkan aku tertular penyakit itu," kata Amitabh Bachchan seperti dikutip dari The Indian Express.

Dikenal sebagai “Big B”, aktor kawakan ini memiliki basis penggemar yang besar di India. Amitabh Bachchan begitu dihormati, sampai-sampai para penggemar sering meminta berkat dan berkumpul di luar bungalownya di Mumbai setiap tahun pada tanggal 11 Oktober, tepat di hari ulang tahunnya.

Ia dikenal berkat film-film yang ia bintangi sejak awal 1970, semisal Zanjeer (1973)dan Sholay (1975). Bahkan, sekarang film-filmnya masih ditayangkan di bioskop di seluruh India. Meskipun akhirnya, film barunya berjudul Gulabo Sitabo harus rilis secara online. Hal itu lantaran sejumlah bioskop ditutup akibat pandemi virus corona.

Di India sendiri, kasus positif masih begitu tinggi bahkan angkanya cenderung meningkat. Menurut pantauan Worldometers, per Minggu (12/7/2020) angka kasus positif corona di India mencapai 853.211 pasien dengan 22.718 kematian, serta menjadi tertinggi ketiga di dunia.

Petugas kesehatan mengeluh soal fasilitas yang tidak memadai dan kekurangan parah tenaga medis. Para kritikus juga menyebut pemerintah tidak cukup masif melakukan tes, sehingga banyak infeksi tidak terdiagnosis.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Ahmad Efendi

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Ahmad Efendi
Penulis: Ahmad Efendi
Editor: Addi M Idhom