Menuju konten utama
Simulasi SNBT 2023

Materi SNBT 2023 Contoh Soal Literasi Bahasa Indonesia & Jawaban

Berikut materi SNBT 2023 berupa contoh soal Literasi Bahasa Indonesia beserta jawabannya.

Materi SNBT 2023 Contoh Soal Literasi Bahasa Indonesia & Jawaban
Tangakapan Layar - Situs Website SNPMB. (FOTO/portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id)

tirto.id - Materi SNBT 2023 terdiri atas sejumlah soal Tes Potensi Skolastik, Tes Literasi, serta Tes Penalaran Matematika. Di kategori kedua, terdapat sejumlah soal SNBT tentang Literasi Bahasa Indonesia.

Dalam UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) SNBT 2023, materi Literasi bahasa Indonesia yang diujikan sebanyak 30 soal, dengan waktu pengerjaan 45 menit.

Materi SNBT 2023 untuk soal Literasi Bahasa Indonesia umumnya berupa teks panjang yang mesti dipahami dalam waktu singkat oleh peserta ujian UTBK.

Para peserta ujian UTBK-SNBT 2023 dituntut guna memahami teks soal Bahasa Indonesia tersebut secara cermat dan kritis agar bisa memberikan jawaban yang tepat.

Karena itu, penting untuk berlatih dengan melihat contoh soal Literasi Bahasa Indonesia di Materi SNBT 2023. Dengan sering berlatih, peserta bisa memiliki persiapan matang sebelum UTBK.

Pendaftaran SNBT dijadwalkan dibuka pada 23 Maret-14 April 2023. Setelah itu, ujian UTBK bakal digelar dalam 2 gelombang selama 8-14 Mei dan 22-28 Mei 2023

Apa Itu Materi SNBT 2023 Literasi Bahasa Indonesia?

Materi SNBT 2023 untuk tes literasi terbagi menjadi 2 jenis. Keduanya adalah Tes Literasi Bahasa Indonesia (30 soal selama 45 menit) dan Tes Literasi Bahasa Inggris (20 soal selama 30 menit).

Mengutip laman Framework SNPMB, tes literasi bahasa Indonesia terfokus pada menguji kapasitas peserta dalam literasi bacaan (reading literacy).

Adapun yang dimaksud dengan literasi membaca di materi SNBT adalah kemampuan memahami, menggunakan, mengevaluasi, merenungkan, dan berinteraksi aktif dengan teks.

Tujuan tes literasi Bahasa Indonesia untuk menguji kualitas pengetahuan peserta ujian dan potensi mereka dalam berpartisipasi di masyarakat.

Ada 4 jenis teks yang diujikan dalam Materi SNBT 2023 Tes Literasi Bahasa Indonesia. Keempatnya ialah Teks Umum, Teks Sastra, Teks Saintek (sains dan teknologi), serta Teks Sosial Humaniora.

Teks umum adalah bacaan dengan genre inspiratif dan informasi umum. Teks sastra berwujud teks bergenre novel.

Sementara itu, teks saintek dan teks sosial humaniora merupakan teks dengan genre eksplanatif, ulasan, serta argumentatif.

Contoh Soal SNBT 2023 Literasi Bahasa Indonesia

Berdasarkan daftar soal Materi SNBT 2023 yang disediakan di laman Simulasi SNPMB 2023, berikut sejumlah contoh soal Literasi Bahasa Indonesia di Materi SNBT dan jawabannya.

1. CONTOH SOAL 1

Teks:

Devide et impera adalah salah satu strategu dari kongsi dagang Belanda (VOC) untuk menguasai Nusantara. Istilah Devide et impera berasal dari bahasa Spanyol yang kurang lebih artinya ‘belah dan kuasai’. Istilah tersebut merujuk kepada sebuah strategi perang yang dikombinasikan dengan politik, ekonomi, dan sosial untuk menguasai sebuah wilayah atau kelompok.

Cara ini dijadikan kebiasaan oleh VOC dalam hal politik, militer, dan ekonomi untuk melestarikan penjajahannya di Indonesia. Orientasinya adalah mencari keuntungan sebesar-besarnya dengan menaklukkan raja-raja di Nusantara. Misalnya dalam kasus Kerajaan Mataram, posisinya semakin melemah karena terbagi menjadi empat wilayah terpisah.

Dalam konteks yang lain, devide et impera juga berarti mencegah kelompok-kelompok kecil untuk bersatu menjadi sebuah kelompok besar yang lebih kuat. Kondisi ini terasa sekali ketika kita didera pandemi Covid-19. Kita tak sadar bahwa pro kontra terhadap sebuah kebijakan publik misalnya, justru memperoleh panggung daripada upaya bersama untuk keluar dari pandemi ini. Kondisi di masyarakat saat itu seperti terkena “politik belah dan kuasai”. Ego “siapa kami” lebih mengemuka dibandingkan “inilah kita.”

Media sosial menjadi ajang untuk mengaduk-aduk jejak digital masa kelam. Lantas, langkah yang sudah mulai ke depan kembali mundur. Upaya membentuk imunitas komunal pun memperoleh hambatan justru di pusat kasus. Misalnya, hasil survei mencatat persentase warga DKI Jakarta yang menolak vaksinasi Covid-19 paling tinggi di Indonesia, yakni 33 persen. Kita patut merenungkan ucapan ahli virus, Faheem Younus, yakni: “Orang yang terpecah tidak bisa menang melawan virus yang bersatu.”

Berdasarkan bacaan di atas, berikan keterangan BENAR atau SALAH dari beberapa pernyataan di bawah.

A. Kongsi dagang Pemerintah Belanda menggunakan siasat devide et impera untuk menguasai wilayah di Nusantara.

B. Kerajaan Mataram terbagi menjadi empat wilayah yang terpisah-pisah karena adanya perluasan daerah kekuasaan.

C. Sikap pro dan kontra terhadap sebuah kebijakan publik mempengaruhi semangat kebersamaan dalam menghadapi pandemi.

D. Sikap bersama dalam menyikapi kebijakan publik memperoleh ruang dan ekspose yang luas dalam menghadapi pandemi.

E. Persentase tertinggi warga masyarakat yang menolak vaksinasi justru terjadi pada wilayah yang merupakan pusat kasus.

Jawaban:

A (Benar)

B (Salah)

C (Benar)

D (Salah)

E (Benar)

2. CONTOH SOAL 2

Teks:

Meskipun mobil listrik tidak dapat dikatakan sebagai penemuan abad ke-21, teknologi ini baru dipopulerkan beberapa tahun terakhir. Mobil listrik adalah mobil dengan mesin pendorong berupa motor listrik yang energinya bersumber dari baterai isi ulang.

Berita paling menonjol terkain dengan teknologi ini di antaranya adalah usaha pembangunan tempat pengisian daya pengganti pompa bensin. Pada dasarnya, stasiun pengisian daya dapat ditempatkan di mana saja, bahkan di rumah sekalipun. Dibandingkan dengan kendaraan bermesin pembakaran internal, mobil listrik lebih senyap dan tidak memiliki emisi gas buang.

Mobil listrik hemat energi dan tidak menyebabkan banyak polusi udara dan suara. Mobil listrik ini merupakan alternatif yang baik yang dapat mengurangi pencemaran lingkungan, termasuk lingkungan atmosfer yang dapat menyebabkan perubahan iklim. Perubahan iklim adalah masalah nyata dan tantangan terhadap pemanasan global yang merupakan persoalan sangat serius yang harus ditemukan solusinya.

Kendaraan listrik juga hadir dengan beberapa kekurangan. Salah satunya adalah bahwa stasiun pengisian daya tidak tersedia di semua area dan bahkan mungkin sulit ditemukan. Paket baterai di kendaraan listrik lebih mahal untuk diganti daripada yang ada di kendaraan biasa karena kapasitas dayanya harus besar. Akibatnya, waktu pengisian baterai lama dan volume ataupun berat baterai sangat besar sehingga mobil listrik menjadi lebih berat. Daya yang bisa disimpan baterai sampai saat ini masih terbatas yang berakibat baterai seperti tidak berguna untuk berkendara jarak jauh.

Sejumlah pemerintah di dunia telah memperkenalkan kebijakan untuk mendukung adopsi masal kendaraan listrik. Berbagai kebijakan telah ditetapkan untuk memberikan insentif nonmoneter, subsidi untuk penyebaran infrastruktur pengisian daya, dan peraturan jangka panjang dengan target khusus. Inti kebijakan tersebut adalah mendorong pengembangan dan penggunaan mobil listrik. Kebijakan ini perlu didukung mengingat kelebihan-kelebihan mobil listrik yang telah dikemukakan di atas dan bahan bakar fosil yang akan habis dalam waktu yang tidak lama lagi.

Pernyataan di bawah ini yang merupakan opini penulis sesuai bacaan adalah ….

A. mendukung kebijakan insentif nonmoneter yang memberi manfaat langsung bagi masyarakat

B. mendukung kebijakan pengembangan mobil listrik untuk mengurangi konsumsi minyak bumi

C. mendukung kebijakan pemerintah yang akan membangun semua stasiun pengisian daya

D. mendukung kebijakan penggantian semua mobil bensin dan diesel dengan mobil listrik

E. mendukung kebijakan insentif tunai kepada pengembang dan pengguna mobil listrik

Jawaban: B

3. CONTOH SOAL 3

Berdasarkan bacaan yang terdapat pada soal nomor 2, alasan utama dikembangkannya mobil listrik adalah ….

A. cadangan minyak bumi akan segera habis

B. gas buang yang dihasilkannya ramah lingkungan

C. rumah dapat dijadikan tempat pengisian baterai mobil

D. mobil listrik semakin populer dalam beberapa tahun terakhir di masyarakat

E. baterai mobil biasa mengandung logam berbahaya yang menyebabkan polusi udara

Jawaban: A

4. CONTOH SOAL 4

Sesuai bacaan di atas, kekurangan dari mobil listrik adalah ….

A. teknologi baterai belum berkembang baik dan harganya mahal

B. stasiun pengisian baterai tidak bisa dibangun di sembarang tempat

C. daya baterai mobil listrik tidak sebesar daya baterai mobil biasa

D. menyebabkan perubahan iklim yang harus ditangani secara serius

E. waktu pengisian baterai sangat lama seperti baterai untuk mobil biasa

Jawaban: A

5. CONTOH SOAL 5

Teks:

Galaktosa adalah salah satu jenis gula yang terdapat di dalam susu, baik ASI maupun susu formula. Pada kondisi normal, galaktosa akan dicerna oleh tubuh dan diubah menjadi energi. Akan tetapi, pada penderita galaktosemia, tubuh tidak dapat mencerna galaktosa sehingga zat tersebut menumpuk di dalam darah. Jika menumpuk dalam darah, galaktosa dapat mengalir ke organ-organ tubuh, seperti ginjal dan hati. Galaktosa yang mengalir ke organ tubuh akan diubah menjadi galaktitol, yaitu salah satu zat yang beracun bagi tubuh. Akibatnya, organ tubuh dapat mengalami kerusakan.

Galaktosemia (galactosemia) tergolong penyakit langka yang terjadi pada sekitar 1 dari 48.000 bayi di seluruh dunia. Galaktosemia disebabkan oleh perubahan atau mutasi pada gen GALT, GALK1, dan GALE. Gen-gen tersebut berfungsi untuk membentuk enzim galaktokinase yang mengubah galaktosa menjadi energi. Mutasi menyebabkan gen-gen tersebut hanya dapat memproduksi sedikit enzim galaktokinase. Akibatnya, tubuh tidak dapat mencerna galaktosa dengan baik. Galaktosemia diturunkan dari orang tua kepada anak dalam pola penurunan autosomal recessive. Jika kedua orang tua memiliki gen galaktosemia, risiko anaknya menderita galaktosemia adalah sebesar 25% pada setiap kehamilan. Meskipun galaktosemia dapat berakibat fatal, bayi yang terlahir dengan kondisi ini dapat hidup normal jika segera diberikan penanganan yang tepat.

Dalam bacaan di atas, terdapat pernyataan “Galaktosemia (galactosemia) tergolong penyakit langka yang terjadi pada sekitar 1 dari 48.000 bayi di seluruh dunia.” Pernyataan berikut ini yang merupakan penjelas yang tepat atas pernyataan tersebut adalah ….

A. galaktosemia disebabkan oleh perubahan atau mutasi pada gen GALT, GALK1, dan GALE.

B. gen-gen yang berfungsi untuk membentuk enzim galaktokinase yang mengubah galaktosa menjadi energi

C. mutasi yang menyebabkan gen-gen tersebut hanya dapat memproduksi sedikit enzim galaktokinase

D. galaktosemia diturunkan dari orang tua kepada anak dalam pola penurunan autosomal recessive.

E. bayi dengan galaktosemia dapat hidup normal jika segera diberikan penanganan yang tepat

Jawaban: D.

Baca juga artikel terkait SNBT 2023 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Addi M Idhom