Menuju konten utama
Info Kesehatan

Manfaat Daun Binahong untuk Menjaga Kesehatan & Sembuhkan Penyakit

Manfaat daun Binahong untuk menjaga kesehatan dan menyembuhkan penyakit.

Manfaat Daun Binahong untuk Menjaga Kesehatan & Sembuhkan Penyakit
Daun Binahong. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Binahong dengan nama ilmiah Anredera Cordifolia adalah tanaman rambat yang dapat hidup di daerah datar tinggi atau dataran rendah.

Tanaman yang biasa disebut juga piahong ini ternyata dapat digunakan untuk menjaga kesehatan dan menyembuhkan penyakit.

Menurut situs penyuluhan pertanian, Cyber Extension, binahong merupakan tanaman dari Korea. Konsumsi tanaman ini sudah dimulai ribuan tahun lalu di kawasan Cina, Taiwan, Korea, dan Asia lainnya.

Melengkapi keterangan tersebut, beberapa wilayah Asia di atas menggunakan binahong sebagai obat herbal.

Hal itu disebabkan oleh tanaman binahong yang mengandung senyawa alami dengan keampuhan tinggi untuk mengobati permasalahan medis.

Lebih lengkapnya, binahong yang dalam bahasa inggris disebut “Heartleaf Maderavine Madevine“ ini berfungsi sebagai antioksidan, antibakteri, antiinflamasi, dan antinyeri.

Beberapa fungsi itu disebutkan karena daun binahong mengandung zat berupa saponin, tanin, dan flavonoid.

Selain itu, ada juga zat alkaloid yang berfungsi sebagai penurun kadar gula di tubuh seseorang.

Lantas, apa saja manfaat kesehatan yang ditawarkan oleh daun binahong dan penyakit apa saja yang dapat disembuhkannya?

Manfaat Daun Binahong untuk Menjaga Kesehatan

Pada umumnya, binahong tumbuh merambat dan bisa berpanjang hingga 10 meter lebih. Terkait bagian yang biasa digunakan untuk pengobatan, biasanya orang-orang menggunakan daunnya sebagai obat alternatif.

Berikut ini manfaat daun binahong untuk menjaga kesehatan seseorang:

    • Membuat aliran darah dan tekanan darah lancar
    • Mencegah seseorang terkena stroke
    • Mencegah kemunculan kanker dan tumor
    • Mencegah terjadinya rheumatik, sakit tulang, dan bagian persendian
    • Memberikan tambahan imun atau daya tahan tubuh
    • Memberikan rasa hangat pada tubuh manusia
    • Berfungsi sebagai antioksidan tubuh

Manfaat Daun Binahong untuk Menyembuhkan Penyakit

Selain digunakan untuk menjaga kesehatan berupaya menormalkan fungsi tubuh, daun binahong juga dapat dikonsumsi agar orang yang sudah terkena penyakit sembuh.

Lantaran penyakit muncul akibat kerusakan, berarti daun binahong di sini berfungsi sebagai pengembalian/penormalan fungsi organ agar berjalan seperti semula.

Berikut ini daftar penyakit yang dapat disembuhkan dengan mengonsumsi daun binahong:

1. Pemulihan luka

Biasanya, seseorang yang mengalami luka akan merasa sakit. Untuk mempercepat keringnya luka agar rasa sakitnya mereda, daun binahong dapat dikonsumsi beberapa kali sehari.

2. Ambeien

Ilustrasi wasir.

Ilustrasi wasir. foto/istockphoto

Penyakit ini didefinisikan ketika ada benjolan di sekitar saluran pembuangan seseorang. Daun Binahong juga dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit tersebut.

3. Sulit buang air kecil atau besar

Ilustrasi

Ilustrasi. Getty Images/iStockphoto

Daun binahong diklaim mampu mengobati orang yang mengalami sulit BAK atau BAB. Dengan begitu, fungsinya dalam penyakit ini adalah melancarkan saluran kemih atau saluran pencernaan.

4. Gatal-gatal

Ilustrasi Gatal

Ilustrasi Gatal. FOTO/IStocphoto

Penyakit gatal terjadi pada bagian kulit seseorang jika terkena alergi atau memang mengalami masalah lainnya. Terlepa dari penyebabnya, gatal dapat diredakan dengan cara mengonsumsi daun binahong.

5. Sakit Perut

Ilustrasi Sakit Perut

Ilustrasi sakit perut. iStockphoto/Getty Images

Sama halnya seperti fungsi memperlancar BAB, sakit perut yang terjadi pada bagian sekitar perut juga dapat diobati dengan binahong.

Dengan mengonsumsi, masalah yang ada di perut—baik itu radang atau salah makan, dapat diselesaikan dengan daun binahong.

6. Diabetes

Ilustrasi Diabetes

Ilustrasi Diabetes. FOTO/Istock

Penyakit diabetes terjadi ketika kadar gula darah seseorang meningkat di luar batas. Daun binahong dapat digunakan untuk mengobati penyakit ini karena mengandung alkaloid, zat penurun kadar gula darah.

Selain beberapa contoh penyakit di atas, ada juga contoh penyakit lain yang dapat diobati daun binahong. Di antaranya sakit pusing, pegal-pegal, maag, asam urat, dan sebagai penurun kolesterol.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dhita Koesno