Menuju konten utama
Hari Kebangkitan Nasional

Live Streaming Peluncuran Produk Inovasi Covid-19 di Youtube 20 Mei

Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek) akan menyiarkan live streaming acara peluncuran produk inovasi karya anak bangsa untuk penanganan Covid-19, pada Rabu, 20 Mei 2020.

Live Streaming Peluncuran Produk Inovasi Covid-19 di Youtube 20 Mei
Menristek dan Kepala Badan Riset Inovasi Nasional Bambang P.S. Brodjonegoro menyampaikan pidato pembuka saat seminar di Universitas Parahyangan, Bandung, Jawa Barat, Jumat (24/1/2020). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/foc.

tirto.id - Konsorsium Riset dan Inovasi Covid-19 menggelar peringatan Hari Kebangkitan Nasional pada 20 Mei 2020 dengan mengadakan acara peluncuran sejumlah hasil inovasi berupa produk yang akan digunakan untuk penanganan pandemi virus corona.

Acara bertajuk "Kebangkitan Inovasi Indonesia" tersebut bakal disiarkan secara live streaming di Youtube pada Rabu pagi (20/5/2020), mulai pukul 11.00 WIB. Live streaming di Youtube tersebut disiarkan akun resmi Kemenristek/BRIN.

Akun twitter resmi Kemenristek/BRIN mengumumkan acara peluncuran "Produk Inovasi Covid-19" akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan Menristek/Kepala BRIN Bambang Brodjonegoro.

Namun, belum diinformasikan apakah Presiden Jokowi akan hadir di acara itu secara langsung atau melalui sarana video konferensi.

Kemenristek juga menginformasikan ada sembilan produk inovasi utama yang akan diluncurkan di acara ini. Produk-produk itu hasil inovasi sejumlah lembaga riset, baik milik pemerintah, perguruan tinggi maupun industri dan swasta di Indonesia.

"Selain 9 produk tersebut, terdapat berbagai produk inovasi Covid-19 karya anak Bangsa lainnya yang akan diluncurkan," demikian keterangan dalam unggahan akun twitter Kemenristek/BRIN.

Daftar sembilan produk inovasi untuk penanganan Covid-19 tersebut adalah sebagai berikut:

  • PCR Test Kit (alat tes PCR untuk diagnosa Covid-19)
  • Rapid Test Kit (alat tes cepat untuk deteksi awal Covid-19)
  • Ventilator karya BPPT, ITB, UI, UGM, PT Dharma, dan PT Poly Jaya
  • Produk Imunomodulator
  • Plasma Convalesence
  • Mobile Lab BSL-2
  • Artificial Intelligence untuk Deteksi Covid-19
  • Autonomous UVC Mobile Robot (AUMR)
  • Purifying Respirator.
Berikut link live streaming acara peluncuran "Produk Inovasi Covid-19" yang disiarkan akun Youtube Kemenristek/BRIN pada Rabu, 20 Mei 2020, mulai pukul 11.00 WIB.

Link live streaming acara peluncuran Produk Inovasi Covid-19