tirto.id - Duel seru bakal tersaji di Stadion Sultan Agung, Bantul antara PS Tira vs Bali United dalam laga penutup pekan keenam Gojek Liga 1 pada Senin (30/4/2018) malam. Bila tak mengalami perubahan jadwal, pertandingan ini bisa disaksikan melalui live streaming O Channel mulai pukul 18:30 WIB.
PS Tira yang kini berada di dasar klasemen sementara tak pernah meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir. Bahkan, di laga kandang terakhir, tim besutan Rudy Eka Priyambada ini dipecundangi 1-4 oleh Persebaya pada 13 April lalu.
Sang pelatih pun merespons bila ia telah mempersiapkan segalanya untuk laga malam nanti. Tim sudah berlatih keras dan tak akan mengulangi kesalahan seperti di pertandingan-pertandingan sebelumnya.
"Yang pasti kami tidak boleh melakukan kesalahan-kesalahan kecil seperti pada laga-laga sebelumnya," katanya seperti dikutip dari Liga 1.
Pada pihak lawan, dari dua laga tandang yang dilakoni Bali United di Liga 1 semua berakhir dengan hasil imbang. Tim berjuluk Serdadu Tridatu ini juga baru saja menelan kekalahan atas Global Cebu 1-3 di Piala AFC pekan lalu di Gianyar.
Celakanya lagi, tim besutan Widodo Cahyono Putro ini melawat ke Bantul dalam kondisi pincang. Tiga pemain pilar mereka harus absen dengan alasan berbeda, yakni Ricky Fajrin dan sriker Ilija Spasojevic yang bergabung ke Timnas U-23 Indonesia, serta Irfan Bachdim karena pemulihan cedera hamstring.
Kendati demikian, coach Widodo masih memiliki pelapis untuk menambal ketimpangan itu. Posisi Ricky kemungkinan besar akan diisi Dias Angga, sementara Yandi Soyfan bisa dipasang sebagai ujung tombak yang akan ditopang Milos Krkotic, Stefano Lilipaly, dan Nyoman Sukarja di lini kedua.
Bila tak mengalami perubahan jadwal, laga seru PS Tira vs Bali United dapat dinikmati melalui siaran live streaming O Channel mulai pukul 18:30 WIB pada tautan berikut:
Editor: Ibnu Azis