Menuju konten utama

LinkedIn Mobile Apps akan Hadirkan Mode Gelap

Mode gelap bakal hadir di aplikasi LinkedIn.

LinkedIn Mobile Apps akan Hadirkan Mode Gelap
Ilustrasi Linkedin. Foto/Shutterstock

tirto.id - Mode Gelap atau yang biasa disebut dark mode mulai banyak digunakan dalam aplikasi mobile terutama media sosial. Begitu juga dengan dark mode yang akan hadir di dalam aplikasi LinkedIn mobile.

Dilansir di Cnet, Jane Manchun Wong, seorang pengamat aplikasi mobile menemukan fungsi baru pada layanan aplikasi LinkedIn. Pilihan mode gelap tersebut belum dirilis secara resmi. Ia menemukan mode ini saat menggali kode untuk aplikasi Android.

Ia pertama kali mengumumkannya di Twitter pada 14 Agustus 2019 yang selanjutnya ia tambahkan pada blognya bahwa dark mode masih ada di dalam tahap awal pengembangan. Hal tersebut didasarkan pada dark mode yang hanya muncul pada beberapa bagian di aplikasi. Selain itu beberapa teks gelap masih ditampilkan dengan latar belakang yang gelap pula.

Pernyataan tersebut masih belum mendapat tanggapan dari LinkedIn, yang telah dimiliki oleh Microsoft sejak 2016.

Ditulis di dalam blognya perilisan mode gelap masih belum bisa diprediksi karena masih harus banyak pengembangan maupun pengujian sistem.

Sedangkan untuk aplikasi LinkedIn yang diakses melalu webiste, mode gelap sudah ada untuk beberapa waktu yang lalu. Dilansir dari Linkedbooster, mode gelap dihadirkan untuk melindungi mata dari radiasi layar komputer.

Berikut langkah-langkah mengaktifkan mode gelap linkedin pada computer:

· Instal Linked Booster extension dari web store Chrome

· Setelah instalasi berakhir maka untuk mengganti menjadi mode gelap pilih custom style pada pup up yang muncul

· Setelah itu pilih tema gelap/dark theme #1 atau tema gelap/dark theme #2

· Cara lain yang lebih cepat untuk memilih tema gelap adalg dengan klik kanan pada linkedin setelah menginstal linked booster. Setelah klik kanan klik pilihan linked booster dan pilih dark theme #1 atau #2

Google mengumukan bahwa mode gelap resmi dikeluarkan pertama kali pada Android Q dan Apple mode khusus akan muncul pertama kali pada iOS 13 yang mana keduanya akan release pada tahun ini.

Baca juga artikel terkait LINKEDIN atau tulisan lainnya dari Rachma Dania

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Rachma Dania
Penulis: Rachma Dania
Editor: Yantina Debora