Menuju konten utama

WhatsApp Uji Coba Fitur Dark Mode untuk Pengguna Android

Fitur dark mode pada WhatsApp saat ini sedang diuji coba untuk pengguna Android.

WhatsApp Uji Coba Fitur Dark Mode untuk Pengguna Android
whatsapp.foto/shutterstock

tirto.id - Aplikasi pesan instan WhatsApp akan meluncurkan fitur Dark Mode atau Mode Gelap untuk Android.

Melansir dari laman GSMArena, mode gelap ini masih dalam tahap uji coba, agar nantinya bisa digunakan dengan baik saat peluncuran.

“Kami bahkan melihat sekilas bagaimana Mode Gelap akan terlihat di WhatsApp untuk iOS. Dan sekarang, kami senang melaporkan bahwa perusahaan telah mulai menguji fitur yang banyak diminta ini di aplikasi Android-nya juga,” katanya dilansir dari laman GSMArena, Rabu (27/3/2019).

Saat ini, fitur Dark Mode diuji coba melalui aplikasi WhatsApp versi beta 2.19.82 yang hanya tersedia di platform Android.

Namun, karena masih dalam tahap pengembangan, fitur ini belum tersedia untuk semua pengguna.

Meski begitu, informasi tersebut diperkuat berdasarkan hasil screenshot yang diposting oleh laman WABetaInfo, yang memperlihatkan bagaimana tampilan aplikasi WhatsApp dengan mode gelap dihidupkan.

Sejauh ini, WhatsApp hanya menerapkan Dark Mode di halaman pengaturan saja. Harapannya, fitur ini diterapkan secara menyeluruh di WhatsApp pada saat fitur tersebut dirilis.

Selain itu, aplikasi Dark Mode untuk Android juga sedikit berbeda dari perangkat iOS yang menggunakan panel OLED pada layar.

WhatsApp untuk android akan terlihat seperti warna abu-abu tua bukan hitam pekat. Hal ini karena masih banyak smartphone Android yang belum menggunakan panel OLED atau AMOLED.

Baca juga artikel terkait WHATSAPP atau tulisan lainnya dari Genda Omaryhara

tirto.id - Teknologi
Penulis: Genda Omaryhara
Editor: Yandri Daniel Damaledo