tirto.id - Hari Senin (24/5/2021), praregistrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) SMP, SMA, dan SMK di Jakarta tahun ajaran 2021/2022 dibuka. Untuk menyemarakkan PPDB Jakarta 2021, orang tua atau calon siswa dapat mengunggah twibbon dukungan terhadap PPDB DKI Jakarta 2021 di media sosial (medsos).
Jadwal prapendaftaran PPDB DKI Jakarta ini berlangsung sejak 24 Mei 2021 pukul 08.00 WIB sampai dengan 4 Juni 2021 pukul 12.00 WIB. Situs web atau portal prapendaftaran PPDB DKI Jakarta 2021 dapat diakses melalui Sistem Pendataan Nilai Raport (SIDANIRA) di laman https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran.
Proses prapendaftaran diperuntukkan bagi Calon Peserta Didik Baru (CPDB) yang akan mendaftar ke jenjang SMP, SMA dan SMK.
Mereka adalah yang berdomisili DKI Jakarta, termasuk yang asal sekolahnya di luar Provinsi DKI Jakarta serta masih tergolong lulusan tahun 2019 dan tahun 2020, dan tidak terdaftar di Dapodik atau asal satuan pendidikan sekolah asing.
Dukungan terhadap kelancaran PPDB dapat dilakukan dengan mengunggah twibbon PPDB DKI Jakarta 2021.
Twibbon adalah gambar berbingkai yang dapat diisi dengan gambar pengguna sendiri pada foto profil maupun avatar media sosial. Gambar twibbon lazimnya berbentuk vektor, dengan ruang yang disediakan untuk diisi dengan foto pengguna masing-masing.
Dari pengertiannya, laman Macmillan Dictionary menuliskan bahwa twibbon berasal dari kata "Twitter" dan "Ribbon." Pada awalnya, twibbon digunakan di platform media sosial Twitter. Namun, pada perkembangannya, twibbon kemudian juga diunggah di platform media sosial lainnya.
Untuk mendukung kegiatan PPDB DKI Jakarta 2021, Anda dapat mengunggah twibbon yang sudah disediakan panitia PPDB. Tautan atau link untuk mengakses twibbon PPDB DKI Jakarta dapat di klik di sini.
Cara Memasang Twibbon PPDB DKI Jakarta 2021
- Buka browser Anda, lalu klik tautan twibbon PPDB DKI Jakarta 2021 di sini.
- Pilih foto yang ingin Anda masukkan ke dalam twibbon.
- Setelah itu, tekan tombol OK.
- Atur posisi dan ukuran foto yang akan dimasukkan di twibbon.
- Jika foto dan twibbon dirasa sudah pas maka Anda bisa menekan tombol "Upload Image".
- Bila ingin mengunggah foto yang sudah ditambahkan twibbonnya, Anda dapat tekan "Download" yang terletak di pojok kiri foto.
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Iswara N Raditya