tirto.id - Publik tengah dibuat geger dengan kejadian kecelakaan beruntun yang menewaskan sejumlah orang di Jalan Raya Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur, pada Rabu, 8 Januari 2025, malam. Simak kronologi dan update jumlah korbannya dalam artikel ini.
Menurut keterangan dari pihak kepolisian, kecelakaan yang terjadi pada Rabu malam sekitar pukul 19.15 WIB tersebut, diduga dipicu akibat bus pariwisata asal Bali mengalami rem blong ketika melintasi di Jalan Raya Beji, Kota Batu.
"Busnya dari Bali, sementara penyebabnya diduga rem blong tapi kami masih mempelajari atau mendalami lagi," kata Kepala Kepolisian Resor Batu, AKBP Andi Yudha Pranata, di lokasi kejadian, Kamis (9/1/2025) dini hari, dikutip Antara.
Bus pariwisata ini diketahui tengah mengangkut penumpang asal SMK TI Bali Global Badung dalam rangka kunjungan industri ke beberapa daerah mulai dari Malang, Yogyakarta, hingga Semarang.
Peristiwa maut tersebut membuat heboh masyarakat Kota Batu dan viral di media sosial. Beredar rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-detik saat kejadian. Video amatir juga viral menampilkan kondisi tempat kejadian sesaat terjadi kecelakaan. Tampak korban tergeletak di jalan.
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Kota Batu
Menurut Kapolres Batu, AKBP Andi Yudha Pranata, kecelakaan beruntun itu bermula saat bus pariwisata bernomor polisi DK 7942 GB itu hendak melintasi Jalan Raya Beji dari jalur bagian atas.
Bus yang tengah melaju dalam kecepatan tinggi karena dari jalur bagian atas atau kontur jalan yang menurun, tiba-tiba mengalami rem blong. Bus tersebut lantas tidak dapat mengendalikan lajunya, sehingga menghantam beberapa kendaraan yang ada di depannya.
Dilaporkan terdapat tujuh titik tabrakan dalam peristiwa kecelakaan ini, yakni sepanjang 2,3 kilometer mulai dari Jalan Imam Bonjol hingga Jalan Patimura. Dalam kecelakaan beruntun tersebut, setidaknya enam mobil dan enam sepeda motor ikut tertabrak oleh bus.
Dirlantas Polda Jawa Timur, Kombes Kamaruddin, saat ini sedang melaksanakan proses penyelidikan dan pendalaman kasus. Pihaknya melakukan pemeriksaan awal terhadap sopir bus, termasuk melakukan tes urine.
"Pagi ini dilakukan pemeriksaan setelah semalam dilakukan interogasi awal dan tes kesehatan termasuk urine," ungkap Komaruddin saat dikonfirmasi reporter Tirto, Kamis (9/1/2025).
Update Jumlah Korban Kecelakaan di Kota Batu
Kepala Kepolisian Resor Batu, AKBP Andi Yudha Pranata, melaporkan bahwa kecelakaan beruntun itu menyebabkan empat orang tewas.
Korban tewas pertama merupakan dua orang pengendara motor di Jalan Imam Bonjol yakni seorang ibu dan bayi. Sedangkan korban tewas lainnya tertabrak di Jalan Patimura.
Selain itu, kecelakaan beruntun ini juga mengakibatkan sekitar 10 orang luka-luka, serta enam mobil dan enam sepeda motor mengalami rusak parah akibat dihantam bus yang diduga rem blong.
Sehingga secara total kecelakaan beruntun ini mengakibatkan sekitar 14 orang korban baik luka-luka dan meninggal dunia, serta belasan kendaraan mengalami rusak.
Berikut ini adalah daftar korban dalam kecelakaan beruntun di Kota Batu berdasarkan data yang dirilis pihak kepolisian pada Kamis (9/1/2025).
Daftar Korban Meninggal Dunia
- Agus Daritanto (60), asal Kota Batu.
- Mumun Sugianto (45), asal Kota Batu.
- Anis, asal Kabupaten Jember.
- S (1,8 tahun), asal Kabupaten Jember.
Daftar Korban Luka-luka
- M Safiudin (30), asal Kabupaten Jember, (luka ringan).
- Sugiarti (60), asal Kota Malang, (luka ringan).
- Moch Bayu Jatmiko (38), asal Kota Malang, (luka ringan).
- Prasasti Nur Aulia (23), asal Kota Malang, (luka ringan).
- Bambang Eko Pribadi (49), asal Kota Batu, (luka ringan).
- Rasminanto (71), asal Kota Batu, (luka ringan).
- Umi Dimana (45), asal Kota Batu, (luka ringan).
- B (1), asal Kota Batu, (luka ringan).
- Tino Trisula (32), asal Kota Batu, (luka berat).
- Mustofa Ahman (20), asal Kota Batu, (luka berat).
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Balqis Fallahnda & Dipna Videlia Putsanra