Menuju konten utama

Kronologi Eks Bupati Jembrana Ditemukan Tewas di Dalam Rumah

Polisi menjelaskan kronologi ditemukannya jasad dua orang pasangan suami istri (pasutri) lanjut usia (lansia) di Kota Denpasar, Bali.

Kronologi Eks Bupati Jembrana Ditemukan Tewas di Dalam Rumah
Ilustrasi Mayat. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Polda Bali menjelaskan kronologi ditemukannya jasad dua orang pasangan suami istri (pasutri) lanjut usia (lansia) di salah satu rumah daerah Kota Denpasar, Bali. Kedua jasad itu adalah Ida Bagus Ardana (84) dan Sri Wulan Trisna (64).

Sang suami diketahui merupakan mantan Bupati Jembrana. Dia dan istrinya hanya tinggal berdua di rumah tersebut.

"Kedua korban diketemukan sudah dalam keadaan Meninggal dunia di dalam rumahnya," kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus saat dikonfirmasi, Jumat (9/8/2024).

Disebutkan Jansen, jasad keduanya ditemukan oleh seorang bernama Ida Bagus Kristony (53). Saat ditemukan, jasad korban Ida Bagus Ardana berada tergeletak di dekat pintu dapur.

Sedangkan, jasad Sri Wulan Trisna diketemukan meninggal terlentang di atas tempat tidur. Menurut saksi, kata Jansen, keduanya sudah mengeluarkan bau tak sedap dan mulai membusuk.

"Penyebab pasti kematian masih dalam penyelidikan lanjut," tutur dia.

Berdasarkan informasi dari warga sekitar, keduanya memang sudah tidak terlihat sekitar tiga hari terakhir. Padahal, keduanya biasa berolahraga setiap harinya.

Saat penemuan jasad pertama, warga sekitar juga memanggil anak korban untuk sama-sama masuk ke dalam. Kondisi kamar di mana istri korban ditemukan pun dalam kondisi terkunci.

Jasad keduanya pun langsung dibawa ke RS Ngoerah, Bali. Namun, belum diketahui kapan akan dilakukan proses upacara ngaben bagi keduanya.

Baca juga artikel terkait POLISI atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni

tirto.id - Hukum
Reporter: Ayu Mumpuni
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Anggun P Situmorang