Menuju konten utama

KPK Geledah Pendopo Wali Kota & Dinas PUPR Pemkot Banjar

Plt Juru Bicara Bidang Penindakan KPK Ali Fikri mengatakan, tim saat ini sedang mengumpulkan alat bukti.

KPK Geledah Pendopo Wali Kota & Dinas PUPR Pemkot Banjar
Pelaksana Harian (Plh) Juru Bicara KPK yang baru Ali Fikri menyampaikan konferensi pers di gedung KPK, Jakarta, Jumat (27/12/2019). Dalam kesempatan tersebut, Firli Bahuri mengenalkan dua Pelaksana harian (Plh) juru bicara KPK antara lain Ipi Maryati dalam bidang pencegahan dan Ali Fikri dalam bidang penindakan. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/wsj.

tirto.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penyidikan salah satu lokasi di Kota Banjar, Jawa Barat pada Jumat (10/7/2020). Ini terkait dugaan kasus korupsi proyek pekerjaan infrastruktur pada Dinas PUPR Kota Banjar tahun 2012 sampai 2017.

Plt Juru Bicara Bidang Penindakan KPK Ali Fikri mengatakan, tim saat ini sedang mengumpulkan alat bukti.

“Tim sedang memeriksa saksi dan melakukan kegiatan penggeledahan di beberapa tempat di Kota Banjar termasuk di antaranya hari ini di Pendopo Wali Kota Banjar dan Dinas PUPR Kota Banjar," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat.

Saat dikonfirmasi pihak-pihak yang menjadi tersangka, Ali tidak mau menjawabnya secara mendetail. Sebab hal tersebut sesuai dengan kebijakan pimpinan KPK, bahwa pengumuman tersangka akan dilakukan saat penangkapan atau penahanan telah dilakukan.

“Perkembangan berikutnya nanti akan kami sampaikan," ujarnya.

Baca juga artikel terkait KASUS KORUPSI atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Hukum
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Abdul Aziz