Menuju konten utama

KPAI Tanggapi Intimidasi oleh Kelompok Berkaos #2019GantiPresiden

Intimidasi oleh sekelompok orang berkaos #2019GantiPresiden itu bisa berdampak buruk bagi psikologis anak.

KPAI Tanggapi Intimidasi oleh Kelompok Berkaos #2019GantiPresiden
Warga berolahraga saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau "Car Free Day," di Bunderan HI, Jakarta, Minggu (21/1). ANTARA FOTO/Reno Esnir.

tirto.id - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyayangkan insiden intimidasi terhadap anak oleh kelompok berkaos #2019GantiPresiden di Car Free Day (CFD), Jakarta Pusat pada Minggu (29/4/2018).

Menurut Komisioner KPAI Bidang Hak Sipil dan Partisipasi Anak, Jasra Putra, hal itu seharusnya tidak terjadi karena anak-anak wajib dilindungi dari keterlibatan dalam kegiatan politik.

"Anak-anak wajib dilindungi dari penyalahgunaan politik sesuai dengan pasal 15 Nomor 35 tahun 2014 tentang Undang-undang perlindungan anak," ucap Jasra di Kantor KPAI, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (30/4/2018).

Sebaimana diberitakan sebelumnya, beredar video sekelompok orang berkaos #2019GantiPresiden melakukan intimidasi terhadap beberapa orang di kawasan Car Free Day. Dalam video yang diunggah Jakartanicus salah satu korban adalah seorang perempuan yang memakai kaos #DiaSibukKerja dan anaknya.

Anak harus dihindarkan dari kegiatan politik seperti kampanye, karena anak rawan mengalami kekerasan. Jasra menilai, kejadian intimidasi di CFD kemarin bisa mengganggu psikologis anak.

"Penyalahgunaan anak dan intimidasi terhadap anak di kegiatan politik akan mempengaruhi psikologis anak dan tumbuh kembang anak," ucap Jasra.

KPAI juga menyoroti arena Car Free Day (CFD) yang menjadi kegiatan politik, pasalnya merujuk pada Perda DKI Jakarta Nomor 12 Tahun 2016 tentang hari bebas kendaraan bermotor, kegiatan CFD harus bebas dari kegiatan politik, SARA dan kegiatan yang bersifat menghasut.

"KPAI meminta semua pihak mengembalikan fungsi CFD sebagaimana yang tercantum dalam peraturan tersebut," ucapnya.

Jasra menambahkan, menjelang Pilkada 2018 dan Pilpres 2019 KPAI mengimbau semua pihak untuk tidak melibatkan anak-anak dalam pesta demokrasi tersebut.

"KPAI mengimbau semua pihak untuk menciptakan suasana kondusif aman dan damai demi perlindungan anak demi kepentingan terbaik bagi anak," ucapnya.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Naufal Mamduh

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Naufal Mamduh
Penulis: Naufal Mamduh
Editor: Dipna Videlia Putsanra