Menuju konten utama

Klasemen Liga Spanyol pada Minggu 22 Oktober 2017: Barca di Puncak

Barcelona berhasil mengoleksi 25 poin dari 9 laga usai mengalahkan Malaga. Angka perolehan Barca terpaut 4 poin dari Valencia dan makin jauh dari Real Madrid.

Klasemen Liga Spanyol pada Minggu 22 Oktober 2017: Barca di Puncak
Lionel Messi, pemain bintang Barcelona FC melakukan selebrasi. Getty Images/Alex Caparros.

tirto.id - Liga Spanyol telah merampungkan empat pertandingan pada Sabtu (20/10/2017) hingga Minggu (21/10/2017) dini hari. Barcelona dan Valencia semakin kokoh di dua deretan teratas.

Barca kini mengoleksi 25 poin dari sembilan laga. Barcelona meninggalkan Valencia di peringkat kedua yang cuma meraih angka 21. Poin Barca juga terpaut 8 angka dari perolehan Real Madrid yang baru memiliki 17 poin dari 8 laga.

Barcelona sukses menjaga jarak dari para pesaing-pesaingnya. Menang 2-0 atas Malaga, Blaugrana konsisten di puncak klasemen Liga Spanyol pekan ini dengan torehan 25 poin. Barcelona tetap dalam tren bagus dengan delapan kemenangan mereka dari sembilan pertandingan liga,

Gol Gerard Deulofeu membantu Barcelona unggul atas Malaga di menit awal pertandingan. Gol pada menit kedua ini kontroversial sebab bola terlihat keluar arena pertandingan sebelum Licas Digne mengirimkan umpan silang kepada Deulofeu, yang memasukkannya dengan sepakan tumit ke gawang Malaga.

Barcelona kesulitan untuk membongkar pertahanan tamunya ketika mereka mengincar gol kedua. Gol kedua baru tercipta pada menit ke-56 ketika kapten Andres Iniesta melepaskan tembakan yang menjebol gawang Malaga.

Bagi Malaga, kekalahan atas Barcelona semakin membenamkan mereka di posisi juru kunci. Malaga baru mendapat satu poin dari sembilan kali bertanding.

Pada laga lain, Menjamu tim tangguh Sevilla di Stadion Mestalla, Los Che menang telak 4-0. Pesta gol tuan rumah dibuka Goncalo Guedes dua menit jelang turun minum. Usai menerima umpan terobosan Rodrigo Moreno, pemain bernomor punggung tujuh itu mengecoh bek lawan dan menendang bola ke sudut kanan atas gawang Sevilla.

Valencia lantas menambah tiga gol pada babak kedua. Simone Zaza lebih dulu mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-51. Aksi individunya di sektor kanan kotak penalti lawan diakhiri tendangan sudut sempit ke tiang jauh yang menggetarkan gawang.

Santi Mina memantapkan keunggulan tuan rumah lima menit jelang laga usai, setelah memanfaatkan umpan cantik Goncalo Guedes. Pesta gol Valencia dipungkasi gol kedua Goncalo Guedes pada masa injury time usai menerima umpan Geoffrey Kondogbia.

Tambahan tiga poin menempatkan Valencia di peringkat dua. Total Goncalo Guedes dan kawan-kawan mengoleksi 21 poin dari sembilan pertandingan.

Pada dua laga lain, Real Betis sukses mengalahkan Alaves 2-0, sedangkan Levante ditahan imbang Getafe 1-1. Kemenangan Real Betis membawa mereka naik ke peringkat lima menggeser Sevilla dan Leganes.

Sementara itu, bagi Levante dan Getafe, hasil imbang laga antara dua klub ini tetap membuat keduanya berdempetan. Getafe berada di peringkat 13 dengan sembilan poin, kalah dua angka dari Levante yang menempati peringkat 12.

Berikut klasemen terbaru Liga Spanyol pada Minggu (22/10/2017):

Posisi

Tim

Main

Menang

Draw

Kalah

Gol

Bobol

Selisih

Poin

1

Barcelona

9

8

1

0

26

3

23

25

2

Valencia

9

6

3

0

25

10

15

21

3

Real Madrid

8

5

2

1

15

7

8

17

4

Atlético Madrid

8

4

4

0

13

5

8

16

5

Real Betis

9

5

1

3

19

17

2

16

6

Sevilla

9

5

1

3

9

8

1

16

7

Leganes

8

4

2

2

7

3

4

14

8

Real Sociedad

8

4

1

3

19

17

2

13

9

Villarreal

8

4

1

3

11

10

1

13

10

Celta Vigo

8

3

2

3

18

13

5

11

11

Ath. Bilbao

8

3

2

3

10

9

1

11

12

Levante

9

2

5

2

9

11

-2

11

13

Getafe CF

9

2

3

4

11

10

1

9

14

Espanyol

8

2

3

3

7

11

-4

9

15

Deportivo

8

2

2

4

9

16

-7

8

16

Eibar

8

2

1

5

3

17

-14

7

17

Girona

8

1

3

4

7

13

-6

6

18

Las Palmas

8

2

0

6

7

18

-11

6

19

Alavés

9

1

0

8

3

14

-11

3

20

Málaga

9

0

1

8

4

20

-16

1

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Addi M Idhom