Menuju konten utama

Kepala RS Kramat Jati Sebut Sebagian Korban Aksi 22 Mei Dipulangkan

Sebagian korban kerusuhan 22 Mei yang dirawat di RS Polri Kramat Jati sudah dipulangkan.

Kepala RS Kramat Jati Sebut Sebagian Korban Aksi 22 Mei Dipulangkan
Sejumlah relawan membawa korban kericuhan Aksi 22 Mei di RSUD Tarakan, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2019). ANTARA FOTO/Ari/wpa/wsj.

tirto.id - Kepala Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati, Brigjen Pol Musyafak, menyebut sebagian korban kerusuhan 21-22 Mei di Bawaslu sudah ada yang diperbolehkan untuk pulang. Namun, ia belum dapat menyebutkan jumlah pasti berapa korban yang masih di rawat di RS tersebut.

Yang jelas, kata Musyafak, korban yang masih dirawat didampingi oleh pihak keluarga dan dapat dijenguk kapan pun, termasuk pada hari lebaran.

"Boleh dijenguk oleh keluarganya. Bahkan ditungguin, kok. Sebelum lebaran pun kan ada keluarga juga," ujar Musyafak saat dihubungi Tirto, Kamis (6/6/2019).

Salah satu korban yang sempat kritis dan mengalami koma, atas nama Markus, juga telah membaik kondisinya. "Sudah sembuh, sudah sadar, sudah bagus [kondisinya]," imbuh Musyafak.

Berdasarkan catatan RS Polri, ada 31 korban masyarakat yang sempat dirawat usai kerusuhan 21-22 Mei lalu, sedangkan dari pihak kepolisian tercatat 29 korban. Dari 29 tersebut, 19 di antaranya dirawat inap dan 10 menjalani rawat jalan.

Sementara itu, hasil autopsi empat korban akibat luka tembak masih didalami oleh Pusat Laboratorium Forensik Polri.

"Saya tidak tahu hasilnya, kami seperti penanganan pada gangguan kesehatan, seperti kalau ada kasus serius seperti tadi dikatakan, Pak Markus, yang sudah sempat dirawat di ICU," pungkas Musyafak.

Keempat jenazah korban tersebut sebelumnya tiba secara bergiliran ke RS Polri. Tiga jenazah tiba di RS Polri pada Rabu (22/5/2019) dini hari.

Ketiganya atas nama Abdul Aziz (28), Raihan Fajri (16) dan Bahtiar Alamsyah (23). Sementara satu jenazah yang belum diketahui identitasnya atau yang ia sebut sebagai Mr. X tiba pada Kamis (23/5/2019) dini hari.

Baca juga artikel terkait AKSI 22 MEI atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Dipna Videlia Putsanra