Menuju konten utama

Kawasan Kemang Tetap Banjir Meski Baru Ditinjau Heru Budi

Kawasan Kemang, Jakarta, tetap kebanjiran pada Kamis (1/11/2024), meski baru saja dikunjungi oleh Heru Budi. Dimana saja titik banjir?

Kawasan Kemang Tetap Banjir Meski Baru Ditinjau Heru Budi
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat meninjau lokasi pembangunan fasilitas gedung tambahan di Rumah Pompa Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2024) pagi. (FOTO/Humas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta)

tirto.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau lokasi pembangunan fasilitas gedung tambahan di Rumah Pompa Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2024) pagi. Meski demikian, kawasan Kemang tetap dikepung banjir pada Kamis sore.

Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, banjir tepatnya muncul di Jalam Kemang Utara IX, Kelurahan Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Ketinggian genangan di sana sekitar 30 sentimeter. Selain di Jalan Kemang Utara IX, banjir juga menggenangi lima jalan lain di DKI Jakarta.

Mengacu data BPBD DKI, berikut merupakan jalanan yang kebanjiran di Ibu Kota:

1. Jalan Yusuf, Sukabumi Utara, Jakarta Barat

Ketinggian: 30 sentimeter

2. Jati Padang 3, Jati Padang, Jakarta Selatan

Ketinggian: 10 sentimeter

3. Bukit Duri Selatan, Bukit Duri, Jakarta Selatan

Ketinggian: 30 sentimeter

4. Jalan Kemang Utara IX, Duren Tiga, Jakarta Selatan

Ketinggian: 30 sentimeter

5. Jalan Pondok Karya 1B, Pela Mampang, Jakarta Selatan

Ketinggian: 20 sentimeter

6. Jalan Penganten Ali (LRT Ciracas), Ciracas, Jakarta Timur

Ketinggian: 10 sentimeter

Sementara itu, berikut merupakan rukun tetangga (RT) yang kebanjiran di Ibu Kota pada Kamis ini:

Jakarta Selatan

• Duren Tiga

Jumlah: 3 RT

Ketinggian: 30 sentimeter

Penyebab: Curah hujan tinggi dan Luapan Kali Mampang

Jakarta Timur

• Rambutan

Jumlah: 2 RT

Ketinggian: 30 sentimeter

Penyebab: Curah hujan tinggi

Tinjauan Heru Budi

Heru Budi menyebutkan, pembangunan penambahan fasilitas Rumah Pompa Kemang akan rampung pasa Maret 2024. Menurut dia, penambahan fasilitas itu bisa meminimalisir banjir di kawasan Kemang dan sekitarnya.

"Saya meninjau pembangunan Rumah Pompa Kemang, supaya pada Maret tahun ini rampung. Jika sudah rampung, bisa digunakan untuk menekan dampak banjir, khususnya di daerah Kemang dan sekitarnya," ujarnya dalam keterangan yang diterima, Kamis.

Ia menyebutkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menyiapkan sejumlah peralatan untuk menghadapi musim penghujan. Salah satunya, yakni pompa air.

Kata Heru, sebanyak 578 unit pompa stasioner telah disiapkan di 202 lokasi. Lalu, sebanyak 557 pompa mobile juga disiapkan.

Baca juga artikel terkait LOKASI BANJIR JAKARTA atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Anggun P Situmorang