Menuju konten utama

Kapolri Tito: Rumah DP Nol Persen Polri untuk Kesejahteraan Anggota

Kredit rumah tanpa DP dapat meringankan beban ASN dan prajurit TNI-Polri yang belum memiliki hunian.

Kapolri Tito: Rumah DP Nol Persen Polri untuk Kesejahteraan Anggota
Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian memberikan keterangan mengenai penindakan terduga teroris seusai mengikuti rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (22/5/2018). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan program rumah tanpa uang muka alias down payment (DP) nol persen merupakan salah satu cara untuk menyejahterakan anggota Polri.

“Program rumah DP nol persen ini merupakan bagian cara untuk menyejahterakan para anggota, selain jaminan kesehatan gratis dan menaikkan tunjangan kinerja,” ujar dia di Jakarta, Jumat (31/8/2018).

Dia berpendapat, apabila ketiga aspek kesejahteraan itu sudah terpenuhi, maka dirinya akan berupaya untuk mencukupi biaya operasional Polri seperti belanja barang dan pemenuhan sarana dan prasarana.

Menurut Tito, usaha-usaha itu juga bertujuan untuk melenyapkan budaya korupsi di korps yang ia pimpin. "Itu cara menekan koruptif dibanding dengan penegakan hukum. Dipukul terus-menerus, lalu ditangkap, tapi yang lain akan tetap (korupsi)," jelas Tito.

Tito menyatakan pihaknya membutuhkan 300 ribu perumahan untuk anggota Polri, maka kepolisian bekerja sama dengan instansi lain guna memuluskan program kepemilikan rumah itu.

“Kalau mengandalkan APBN akan sulit. Oleh karena itu, saya sudah membuat skema DP nol persen dan bekerja sama dengan bank-bank pemerintah dan Real Estate Indonesia (REI)," ucap dia.

Nanti, lanjut Tito, para anggota Polri yang akan mengambil rumah dengan cara mencicilnya dengan memotong penerimaan gaji. Menurut mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) ini, pencicilan tersebut tidak menyulitkan anggota lantaran pemerintah telah menaikkan tunjangan kinerja anggota kepolisian sebesar 70 persen.

Sementara itu, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengatakan, kredit rumah tanpa uang muka bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, dan anggota Polri sudah dibicarakan bersama Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas di Kompleks Istana Kepresidenan, Senin (16/4/2018).

Menurut Bambang, kredit rumah tanpa DP dapat meringankan beban ASN dan prajurit TNI-Polri yang belum memiliki hunian.

"Ini opsional, jadi tawaran baik ASN, TNI-Polri, disediakan opsi apabila membutuhkan rumah maka ada kredit yang dasarnya multiguna tanpa DP dan tenornya lebih panjang dari biasanya. Kalau biasanya 15 tahun KPR, ini bisa 30 tahun dan bisa melewati usia pensiun," ujar Bambang di kantornya, Selasa (17/4/2018).

Baca juga artikel terkait DP NOL PERSEN atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Alexander Haryanto