Menuju konten utama

Kapan Guru Penggerak 2024 Angkatan 12 Dibuka & Apa Syaratnya?

Guru Penggerak angkatan 12 akan mengikuti Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP). Kapan rekrutmen Program Pendidikan Guru Penggerak angkatan 12 dibuka?

Kapan Guru Penggerak 2024 Angkatan 12 Dibuka & Apa Syaratnya?
Ilustrasi - seorang guru sedang mengajari muridnya. ANTARA/HO.

tirto.id - Saat ini tahapan pendaftaran guru penggerak sudah memasuki angkatan 11. Berkaitan dengan hal itu, Kemendikbud Ristek memiliki Rencana Strategis (Renstra) yakni rekrutmen Guru Penggerak angkatan 12 untuk mengikuti Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP). Lantas kapan rekrutmen Program Pendidikan Guru Penggerak angkatan 12 dibuka dan apa saja syaratnya?

Pendidikan Guru Penggerak sendiri merupakan program pendidikan kepemimpinan bagi guru yang meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan pendampingan selama 6 bulan bagi calon guru penggerak.

Selama menjalani program pendidikan kepemimpinan tersebut, guru yang bersangkutan tetap menjalankan tugasnya untuk mengajar. Adapun peserta yang mengikuti program PPGP yaitu guru baik ASN maupun NON ASN dan Kepala Sekolah yang belum memiliki Nomor Registrasi Kepala Sekolah (NRKS).

Dengan adanya PPGP ini diharapkan dapat membentuk pemimpin pembelajar yang mampu mendorong tumbuh kembang murid serta mengembangkan pendidik lainnya untuk mengimplementasikan pembelajaran yang berpusat pada murid.

Kapan Pendaftaran Guru Penggerak Angkatan 12 Tahun 2024 Dibuka?

Kemendikbud Ristek kembali membuka pendaftaran calon Guru Penggerak tahun 2024 yang terhitung sudah memasuki angkatan ke 12.

Rekrutmen Program Pendidikan Guru Penggerak angkatan 12 ini rencananya akan dibuka pada pertengahan tahun 2024 tepatnya setelah proses seleksi Guru Penggerak angkatan 11 selesai dilaksanakan.

Proses seleksi PPGP nantinya akan dilakukan dalam dua tahapan yakni tahap pertama yang meliputi pendaftaran, pemberkasan, pengisian esai, pengunggahan RPP, penilaian portofolio, dan penilaian esai. Sedangkan untuk tahap kedua yakni penilaian simulasi mengajar dan wawancara.

Dalam proses rekrutmen PPGP angkatan 11 tahap 1 ditargetkan akan selesai di akhir tahun ini. Adapun peserta yang telah dinyatakan lolos dalam seleksi tahap 1 PPGP angkatan 11 yakni sebanyak 1.066 orang.

Kendati demikian, rekrutmen PPGP angkatan 11 saat ini sudah memasuki seleksi tahap 2. Pengumuman hasil seleksi tahap 2 ini juga telah disampaikan pada 19-20 Maret 2024 lalu.

Apa Saja Persyaratan Jadi Guru Penggerak Angkatan 12 Tahun 2024

Bagi yang ingin mengikuti proses rekrutmen PPGP angkatan 12 tahun 2024, terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi mulai dari persyaratan umum hingga persyaratan seleksi.

Berikut rincian syarat dalam proses rekrutmen Guru Penggerak angkatan 12 tahun 2024 :

Persyaratan Umum

  • Peserta merupakan seorang guru ASN maupun NON ASN baik dari sekolah negeri maupun sekolah swasta, pada satuan pendidikan formal jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB yang memiliki SK Mengajar.
  • Peserta merupakan kepala sekolah yang belum memiliki Nomor Registrasi Kepala Sekolah (NRKS), berstatus definitif dari ASN maupun NON ASN baik dari sekolah negeri maupun sekolah swasta, pada satuan pendidikan formal jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB.
  • Peserta sudah memiliki akun guru di Data Pokok Pendidikan (Dapodik);
  • Peserta memiliki kualifikasi pendidikan minimal S1/D4;
  • Peserta memiliki pengalaman mengajar minimal 5 (lima) tahun;
  • Peserta memiliki masa sisa mengajar tidak kurang dari 10 (sepuluh) tahun atau memiliki usia maksimal 50 tahun saat registrasi.
Persyaratan Seleksi

  • Menerapkan pembelajaran yang berpusat pada murid
  • Memiliki kemampuan untuk fokus pada tujuan
  • Memiliki kompetensi untuk menggerakkan orang lain dan kelompok
  • Memiliki daya juang (resilience) yang tinggi
  • Memiliki kompetensi kepemimpinan dan bertindak mandiri
  • Memiliki kemampuan untuk belajar hal baru, terbuka pada umpan balik, dan terus memperbaiki diri.
  • Memiliki kemampuan berkomunikasi dengan efektif dan memiliki pengalaman mengembangkan orang lain
  • Memiliki kedewasaan emosi dan berperilaku sesuai kode etik.

Baca juga artikel terkait GURU PENGGERAK atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Yulaika Ramadhani