Menuju konten utama

Kakak Haringga: Teganya Adik Saya Diperlakukan Seperti Hewan

Haringga Sirila tewas dikeroyok di Bandung sebelum laga Persib kontra Persija.

Kakak Haringga: Teganya Adik Saya Diperlakukan Seperti Hewan
Ilustrasi kegaduhan suporter sepakbola. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Kakak Haringga Sirila, Mayrisa Sirawai mengecam keras siapapun pelaku yang melakukan penganiayaan kepada adik semata wayangnya itu. Haringga Sirila merupakan korban pengeroyokan di Bandung pada Minggu (23/9/2018).

Melalui sambungan telepon kepada Tirto Senin (24/9/2018), Mayrisa mengatakan bahwa adiknya pergi tanpa atribut Persija Jakarta. Kehadiran adiknya di laga Persib kontra Persija hanya ingin menikmati pertandingan sepakbola.

"Saya nggak habis pikir ya Allah. Kok tega banget ya adik saya diperlakukan kayak hewan gitu. Padahal dia nggak salah apa-apa, dia cuma mau nonton, ga nyari masalah dia [...] Orang sana itu ga punya hati bener," katanya.

Ini pertama kalinya Haringga pergi diam-diam. Biasanya, orang tuanya memang selalu melarang. Meski begitu, berkali-kali juga Haringga nekad menonton Persija bertanding di luar kota.

"Kalau kali ini dia nggak ngomong. Biasanya sih kalau nonton bawa atribut. Ini nggak," tegasnya lagi.

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berjanji bahwa hari ini akan meminta keterangan lengkap dari semua pihak mengenai tewasnya pendukung sepakbola di Bandung kemarin (23/9/18) sore.

Dalam cuitan di akun Twitter pada pukul 01.18 WIB tadi (24/9/18), Imam juga mengatakan pemerintah tak akan tinggal diam ada kasus serupa terulang lagi.

"Pagi ini juga saya akan meminta keterangan lengkap dari semua pihak. Pemerintah tak akan tinggal diam jika ada anak muda terus jadi korban hanya karena sepakbola. -IN.," tulisan Imam dengan atribusi "IN" di belakangnya.

Baca juga artikel terkait KERUSUHAN SUPORTER atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Yantina Debora