Menuju konten utama

Jokowi Tak Sowan ke Megawati, Istana: Dicarikan Waktu yang Tepat

Ari menegaskan Jokowi sangat terbuka bersilaturahmi dengan siapa saja, termasuk dengan tokoh-tokoh bangsa seperti Megawati dan lainnya.

Jokowi Tak Sowan ke Megawati, Istana: Dicarikan Waktu yang Tepat
Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menyampaikan keterangan pers di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Rabu (31/1/2024). ANTARA/Yashinta Difa

tirto.id - Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, menjelaskan alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum sowan atau silaturahmi dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Salah satunya karena belum ada waktu yang tepat.

"Terkait silaturahmi dengan Ibu Megawati sedang dicarikan waktu yang tepat," kata Ari kepada Tirto, Jumat (12/4/2024).

Ari menegaskan Jokowi sangat terbuka bersilaturahmi dengan siapa saja. Termasuk dengan tokoh-tokoh bangsa seperti Megawati dan lainnya.

"Lagian ini masih di bulan Syawal. Bulan Syawal adalah bulan yang paling tepat untuk mempererat silaturahmi," ujar dia.

Ari melanjutkan, terkait dengan kunjungan Jokowi ke Medan, presiden memang terjadwal untuk mengunjungi anak cucunya.

Menurut Ari, seperti halnya setiap keluarga di Indonesia, Jokowi juga menggunakan momen Idulfitri sebagai momen berkunjung, berkumpul, bersilaturahmi dengan keluarga, dengan sahabat dan dengan masyarakat umum.

"Tahun lalu, presiden merayakan lebaran bersama keluarga di Solo. Tahun ini, hari pertama lebaran, presiden bersama keluarga di Jakarta, termasuk open house dengan warga masyarakat. Hari kedua lebaran, presiden mengunjungi anak-cucu di Medan," pungkas dia.

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2024 atau tulisan lainnya dari Dwi Aditya Putra

tirto.id - Politik
Reporter: Dwi Aditya Putra
Penulis: Dwi Aditya Putra
Editor: Maya Saputri