Menuju konten utama

Prabowo Temui Lagi Jokowi Hari Ini, Gerindra: Namanya Bestie

Habiburokhman, mengatakan pertemuan Prabowo dan Jokowi itu hal biasa karena keduanya bestie (sahabat).

Prabowo Temui Lagi Jokowi Hari Ini, Gerindra: Namanya Bestie
Presiden Joko Widodo berjalan bersama Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto usai melakukan pertemuan tertutup di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (29/1). ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

tirto.id - Calon Presiden Prabowo Subianto menyempatkan bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari kedua Idulfitri 1445 Hijriah, Kamis (11/4/2024) pagi. Prabowo sebelumnya juga sudah menemui Jokowi di acara Open House Istana, Rabu (10/4/2024) kemarin.

Wakil Ketua Umum Gerindra, Habiburokhman, mengatakan pertemuan Prabowo dan Jokowi itu hal biasa karena keduanya bestie (sahabat). Prabowo dan Jokowi juga dinilai suka curhat-curhatan.

"Open heart, namanya bestie kan setiap hari curhat-curhatan ngobrol itu hal yang biasa begitu," kata Habiburohkman di kediaman Ketua Harian Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, Kuningan, Jakarta Selatan.

Habiburohkman mengatakan, Prabowo bahkan blak-blakan kepada seluruh kader bahwa dirinya banyak belajar dari Jokowi, utamanya memimpin suatu negara agar lebih efektif.

"Jadi, memang Pak Prabowo itu, kalau mengatakan kepada kami beliau banyak belajar dari Pak Jokowi soal-soal kepemimpinan terutama bagaimana memimpin negara efektif," ucap Habiburokhman.

Lebih lanjut, dia mengatakan Prabowo juga belajar dengan Jokowi perihal rapat-rapat yang efektif dengan para elite. Jokowi dinilai sangat peduli dengan Prabowo.

"Pak Jokowi itu, kan, orang yang care. Oleh karena itu, Pak Prabowo setengah peralihan setelah putusan MK kita harus jalan kencang kita enggak mau buang waktu," tutur Habiburokhman.

Di sisi lain, Jokowi juga meminta Prabowo agar segera bertemu dengan lawan politiknya agar lekas rekonsilasi setelah pesta demokrasi lima tahunan kemarin berlangsung memanas.

"Kan, Pak Prabowo juga ngomong di mana-mana bahwa dalam konteks rekonsiliasi 2019 yang hebat itu Pak Jokowi kenapa? Karena Pak Jokowi sebagai pemenang mau merangkul orang-orang yang dikalahkan," tukas Habiburokhman.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menggelar open house Idul Fitri 1445 Hijriah di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (10/4/2024). Sejumlah menteri kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf turut hadir ke Istana. Salah satunya, Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto.

Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak mengonfirmasikan kehadiran Prabowo di Istana. Dahnil mengatakan Prabowo hari ini menjalankan salat Idulfitri di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

Dia menyebut setelah dari Istana, nantinya Prabowo akan ke Kertanegara, Jakarta Selatan.

"Nanti ke Kertanegara, setelah tadi salat id di Hambalang lanjut Istana," kata Dahnil saat dikonfirmasi Tirto, Rabu (10/4/2024).

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Anggun P Situmorang