Menuju konten utama

Jokowi Resmikan 147 Rekonstruksi Bangunan usai Gempa di Sulbar

Presiden Jokowi meresmikan fasilitas pendidikan, kesehatan, peribadatan, hingga perkantoran.

Jokowi Resmikan 147 Rekonstruksi Bangunan usai Gempa di Sulbar
Presiden Joko Widodo melambaikan tangan disela-sela meninjau lokasi pembangunan Bendungan Bulango Ulu di Desa Tuloa, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, Senin (22/4/2024). ANTARA FOTO/Adiwinata Solihin/rwa.

tirto.id - Presiden Joko Widodo meninjau rekonstruksi pasca gempa bencana di Mamuju, Sulawesi Barat, Selasa (23/4/2024). Jokowi mengaku kegiatan tersebut sekaligus peresmian beberapa infrastruktur.

"Hari ini kita ingin meresmikan rekonstruksi dan rehabilitasi 147 bangunan infrastruktur pasca bencana gempa di Provinsi Sulawesi Barat," kata Jokowi di lokasi, Selasa (23/4/2024).

Jokowi menuturkan salah satu yang diresmikan yaitu SMK 1 Rangas di Mamuju. Selain fasilitas pendidikan seperti SMK 1 Rangas, Jokowi juga meresmikan kesehatan, peribadatan, hingga perkantoran. Jokowi mengaku pemerintah menghabiskan anggaran hingga Rp1,3 triliun.

"Semuanya sudah kita selesaikan, tinggal bangunan DPRD dan satu masjid yang masih dalam proses dan Ini semuanya menghabiskan anggaran Rp1 triliun 31 miliar," kata Jokowi.

Jokowi pun mengaku pemerintah akan menyampaikan kepada BNPB untuk pemberian bantuan stimulan tahap kedua di masa depan.

"Nanti saya sampaikan kepada Kepala BNPB untuk dicek di lapangan lagi kalau memang masih ada yang belum," kata Jokowi.

Sebagai catatan, gempa berkekuatan 6,2 Mw terjadi di pesisir barat Pulau Sulawesi pada 15 Januari 2021 lalu. Kantor Gubernur Sulawesi Barat pun merupakan salah satu gedung terdampak akibat gempa.

Baca juga artikel terkait GEMPA atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Flash news
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Intan Umbari Prihatin