tirto.id - Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis jenis-jenis seleksi kompetensi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.
Ada sebanyak tiga seleksi kompetensi yang akan diujikan kepada pelamar tahun ini, yaitu seleksi kompetensi teknis, seleksi kompetensi manajerial dan seleksi kompetensi sosial kultural. Selain tuga seleksi kompetensi ada pula seleksi tambahan berupa wawancSimakara.
Seleksi Kompetensi dijadwalkan akan berlangsung pada 17 April hingga 16 Mei 2025 mendatang. Sebelumnya, pelamar akan melalui tahapan Seleksi Administrasi, Masa Sanggah, Jawab Sanggah, Penarikan data final dan Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi.
Jenis Tes Seleksi Kompetensi PPPK 2024
Seleksi Kompetensi PPPK 2024 terbagi dalam tiga jenis seleksi kompetensi, yaitu:
- Seleksi Kompetensi Teknis: bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan, keterampilan, dan sikap/perilaku yang spesifik berkaitan dengan bidang teknis jabatan.
- Seleksi Kompetensi Manajerial: bertujuan untuk menilai komitmen, kemampuan, dan perilaku pelamar dalam berorganisasi yang didasarkan pada faktor - faktor seperti integritas, kerja sama, komunikasi, orientasi pada hasil, pelayanan publik, pengembangan diri dan orang lain, mengelola perubahan dan pengambilan keputusan.
- Seleksi Kompetensi Sosial Kultural: bertujuan untuk menilai pengetahuan dan sikap pelamar terkait pengalaman berinteraksi dengan masyarakat majemuk. Hal ini yang dinilai dari kepekaan terhadap keberagaman, kemampuan berhubungan sosial, kepekaan terhadap pentingnya persatuan dan empati.
- Wawancara. Selain tiga jenis seleksi kompetensi di atas, ada juga seleksi tambahan yakni wawancara. Dengan wawancara, panitia diharapkan dapat menggali informasi non-kognitif yang bertujuan untuk menilai integritas dan moralitas pelamar dengan aspek yang dinilai adalah kejujuran, komitmen, keadilan, etika dan kepatuhan.
Mekanisme Tes Seleksi Kompetensi PPPK 2024
Mekanisme untuk tes Seleksi Kompetensi PPPK 2024 adalah dengan mengerjakan soal-soal yang telah disusun oleh tim pelaksana seleksi nasional (Panselnas) yang telah digabungkan dalam bank soal.
Nantinya, pelamar diharuskan untuk mengerjakan soal - soal tersebut dengan metode CAT (Computer Assisted Test) di mana pelamar nantinya akan mengerjakan soal - soal dalam format pilihan ganda.
Keunggulan menggunakan metode CAT ini adalah pelamar dapat secara langsung mengetahui nilainya saat selesai mengerjakan soal. Hal ini dinilai sebagai bentuk pencegahan terhadap praktik KKN dalam penerimaan PPPK 2024.
Mekanisme Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan PPPK 2024
Mekanisme seleksi Kompetensi Teknis tambahan atau wawancara adalah pelamar menjawab pertanyaan - pertanyaan yang diajukan oleh tim penilai yang ditunjuk oleh panitia. Pertanyaan - pertanyaan tersebut seputar pengetahuan yang berkaitan dengan jabatan yang dilamar.
Pada saat wawancara, tak jarang, tim penilai meminta pelamar untuk mempraktikkan apa yang ditanyakan dengan tujuan mendukung penyampaian jawaban. Misalnya untuk jabatan tenaga medis, atau jabatan lain yang membutuhkan praktek secara langsung.
Penulis: Prihatini Wahyuningtyas
Editor: Dipna Videlia Putsanra