tirto.id - PT Jasa Marga kembali menerapkan sistem one way dari Gerbang Tol Cikampek Utama KM 70 hingga Km 414 Gerbang Tol Kalingkung. Penerapan one way diberlakukan sejak pukul 06.25 WIB pagi atas persetujuan kepolisian.
"Atas diskresi Kepolisian, PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali memberlakukan rekayasa lalu lintas one way hari ini sejak pukul 06.25 WIB dari Km 70 Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek s.d Km 414 GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang," tulis Corporate Communications Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti dalam keterangan tertulis, Senin (3/6/2019).
Irra menuturkan pemberlakuan one way kali ini dipercepat dari rencana sebelumnya.
Sebelumnya, penerapan one way baru diberlakukan pada pukul 09.00 WIB. Irra mengatakan, Pemberlakuan one way diputuskan dengan memastikan lajur sebaliknya (arah Jakarta) telah steril sehingga tidak ada pengguna jalan yang terjebak dalam perjalanan ke Jakarta.
Di saat yang sama, Jasa Marga mengimbau kendaraan bus dan non golongan I serta pengguna jalan jarak dekat untuk tetap menggunakan jalur normal.
Mereka juga mengingatkan agar pemudik tetap berkendara dan siap sedia baik keuangan dan bahan bakar sebelum masuk tol.
"Tetap hati-hati berkendara, perhatikan rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan. Pastikan kecukupan saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman," tutur Irra.
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Yulaika Ramadhani