Menuju konten utama

Jadwal Tinju Dunia 2020: Duel Anthony Joshua vs Kubrat Pulev Batal

Situasi di Inggris terkait pandemi corona tak memungkinkan duel Anthony Joshua vs Kubrat Pulev digelar.

Jadwal Tinju Dunia 2020: Duel Anthony Joshua vs Kubrat Pulev Batal
Petinju Anthony Joshua melawan Carlos Takam dalam Kejuaraan Dunia Kelas Berat IBF & WBA di Stadion Principality, Cardiff, Inggris, Sabtu (28/10/2017). ANTARA FOTO/REUTERS/Andrew Couldridge

tirto.id - Jadwal tinju dunia kelas berat antara Anthony Joshua vs Kubrat Pulev dipastikan batal digelar akibat terdampak pandemi virus corona COVID-19. Semula, pertarungan ini diagendakan pada Sabtu (20/6/2020) mendatang di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris.

Seperti dilaporkan oleh BBC dilansir Sabtu (4/4/2020), Anthony Joshua akhirnya batal tampil di negaranya sendiri saat meladeni sang penantang asal Bulgaria, Kubrat Pulev.

Petinju yang mendapat sebutan "AJ" itu sebenarnya mengusung misi untuk mempertahankan sabuk juara dunia kelas berat versi IBF, WBA, WBO, dan IBO miliknya ketika bakal bertanding di Inggris.

Duel itu batal digelar lantaran seturut regulasi British Boxing Board of Control yang memutuskan bahwa semua duel di atas ring hingga akhir Mei telah ditangguhkan akibat situasi pandemi virus corona.

Sebagai dampaknya, sang promotor, Eddie Hearn, sebelumnya sudah mengatakan bahwa duel ini dijadwalkan ulang ke bulan Juli. Selain itu, ini juga berkenaan dengan ketidakpastian penggunaan Stadion Tottenham Hotspur, kandang klub Liga Inggris, Tottenham.

Seperti diketahui, Liga Inggris sejauh ini sama-sama mengalami hal senada yaitu ditundanya kompetisi akibat pandemi virus corona yang sedang terjadi di Inggris.

Meskipun dipastikan tidak jadi digelar, duel Anthony Joshua vs Kubrat Pulev dijanjikan bakal tetap diselenggarakan. Pihak promotor mengklaim masih berusaha untuk mencari waktu yang tepat terkait laga ini.

Di sisi lain, penyelenggara pertarungan juga sedang membuat rencana untuk tetap menggelar duel di tempat yang sama meski tidak dilakukan sesuai jadwal awal. Artinya, ada peluang pertarungan tersebut masih tetap dihelat di Stadion Tottenham meski untuk saat ini sedang terkendala.

Anthony Joshua yang memiliki nama lengkap Anthony Oluwafemi Olaseni Joshua merupakan petinju kelas berat yang memegang sabuk juara untuk empat versi sekaligus, yakni WBA (Super), IBF, WBO, dan IBO.

Joshua hanya belum mampu menggenggam sabuh WBC yang saat ini dipegang oleh kompatriotnya, Tyson Fury.

Sepanjang kariernya, petinju 30 tahun itu sudah naik ring sebanyak 24 kali dengan rekor 23 kali kemenangan yang 21 di antaranya melalui KO.

Sedangkan satu-satunya kekalahan yang ia alami terjadi saat meladeni Andy Ruiz Jr. pada Juni 2019 yang membuatnya sempat kehilangan sabuk juara WBA (Super), IBF, WBO, dan IBO.

Meskipun demikian, AJ mampu meraihnya kembali lewat pertarungan ulang yang digelar pada Desember 2019 di Diriyah Arena, Saudi Arabia dan bertahan hingga kini.

Baca juga artikel terkait TINJU DUNIA 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis