tirto.id - Pelamar yang dinyatakan lolos Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024, akan memasuki tahap selanjutnya yaitu Ujian SKB Non CAT yang dilaksanakan oleh masing-masing instansi. Salah satu instansi yang mewajibkan adanya SKB Non CAT ialah Kementerian Pertahanan (Kemhan).
Kemhan telah merilis pengumuman hasi SKD pada 15 November 2024 dalam Pengumuman Menteri Pertahanan RI Nomor: PENG/ 28 /XI/2024.
Bagi pelamar yang dinyatakan lulus SKD wajib mengikuti tahapan selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Perlu diketahui, pelamar di lingkungan Kemhan wajib mengikuti dua tahap tes SKB yakni SKB Non CAT atau SKB instansi dan SKB CAT atau SKB Jabatan.
Ujian SKB Non CAT terdiri atas tes psikologi dan tes Kesehatan.
Sebagai informasi, tes psikologi dalam ujian SKB Kemhan Non CAT BKN 2024 diberi durasi waktu 90 menit menggunakan alat bantu komputer/Computer Assisted Test (CAT) milik Kemhan.
Kemudian, pada saat tes Kesehatan, peserta diwajibkan membawa dan menyerahkan dokumen berupa surat keterangan sehat, Surat Keterangan Pemeriksaan Penglihatan dengan hasil interpretasi Anatomis, Kenal Warna dan Visus dari dokter spesialis mata dan Elektrokardiografi (EKG) dan hasil interpretasi dari dokter spesialis jantung (Sp.JP) atau dokter spesialis penyakit dalam.
Perlu diketahui, pelaksanaan ujian SKB Non CAT BKN dengan ujian SKB CAT dijadwalkan dalam waktu yang berbeda. Seluruh tahapan seleksi CPNS Kemhan 2024 tidak dipungut biaya.
Artikel ini akan memuat jadwal SKB Non CAT Kemhan 2024, tata tertib, titik lokasi ujian hingga timeline SKB Non CAT Kemhan. Berikut penjelasannya.
Jadwal SKB Non CAT Kemhan 2024
Melansir jadwal resmi BKN yang termuat dalam pengumuman Nomor 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024 tentang Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS TA 2024, secara umum, pelaksanaan SKB CPNS Non CAT seluruh instansi dimulai pada 20 November hingga 17 Desember 2024.
Bagi pelamar CPNS di lingkungan Kemhan, ujian SKB Non CAT dijadwalkan berlangsung pada 23 November 2024 hingga 2 Desember 2024.
Kemhan juga telah merilis titik lokasi beserta nama-nama peserta yang akan mengikuti SKB Non CAT beserta jadwalnya.
Peserta tidak diperkenankan mengubah jadwal dan lokasi ujian SKB Non CAT CPNS Kemhan 2024 yang telah ditentukan.
Tata Tertib SKB Non CAT Kemhan 2024
Bagi peserta yang akan mengikuti ujian SKB Non CAT Kemhan 2024, hendaknya memperhatikan dengan jeli beberapa poin penting tata tertib. tata tertib tersebut akan mempermudah peserta dalam mempersiapkan tes SKB Non CAT dengan baik. Di bawah ini merupakan tata tertib pelaksanaan SKB Non CAT Kemhan 2024.
- Membawa dan menunjukkan kartu kependudukan asli kepada panitia seleksi pada saat resgistrasi
- Membawa kartu tanda peserta asli yang cetak warna.
- Hadir paling lambat 60 menit sebelum ujian dimulai.
- Mengisi daftar hadir yang telah disiapkan oleh Panitia dengan benar.
- Menyerahkan Dokumen Kesehatan secara lengkap sesuai ketentuan yang dipersyaratkan kepada Panitia.
- Melakukan verifikasi data/kelengkapan dokumen sebelum memasuki ruang tunggu.
- Merupakan orang yang sama sesuai dengan foto dan biodata yang tercantum di dalam Kartu Tanda Peserta Seleksi.
- Berpakaian dengan sopan menggunakan kemeja warna putih polos tanpa bercorak, celana panjang/rok berwarna hitam, sepatu warna hitam dan jilbap hitam bagi yang berjilbap.
- Membawa alat tulis berupa kertas dan pensil
- Meletakkan atau menyimpan semua barang bawaan
- Mengoperasikan perangkat komputer setelah ada instruksi dari Panitia.
Titik Lokasi SKB Non CAT Kemhan 2024
Menjelang pelaksanaan ujian SKB Non CAT, Kemhan telah merilis titk lokasi tes yang akan berlangsung mulai 23 November 2024 hingga 2 Desember 2024. Berikut beberapa titk lokasi pelaksanaan ujian SKN Instansi atau Non CAT BKN di lingkungan Kemhan.
- Kemhan Pusat Jakarta Jl. Medan Merdeka Barat No. 13-14, Gambir, Jakarta Pusat, 10110
- Ajendam IM-Aceh Jl. Nyak Adam Kamil II, No. AD B-1, Neusu Jaya, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh 23116
- Ajendam IV/DIP-Semarang Jl. Perintis Kemerdekaan, Banyumanik, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50265
- Lantamal II - Padang Jalan Bukit Peti-Peti,Teluk Bayur, Padang.
- Poltekkes Kemenkes Tanjung Karang- Bandar Lampung Jl. Soekarno Hatta No.6 Bandar lampung
- MAN Model Kota Sorong Jl. Basuki Rahmat No. 40, Sorong, Papua Barat, 98415
- SMAN 1 Gambut Banjarbaru Jl. Gotong Royong KM. 14,8 , Kec. Gambut, Kab. Banjar, Kalimantan Selatan
- Ajendam XIV/HSN-Makasar Jl. Urip Sumoharjo Km.7, Panaikang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar
- Lantamal X-Jayapura Jl. Amphibi No.1 Hamadi Distrik Jayapura Selatan Kota Jayapura Provinsi Papua
- Ajendam IX/UDY Denpasar Jl. P.B. Sudirman, Dauh Puri, Kec. Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali 80232
Link Daftar Peserta SKB Non CAT Kemhan 2024
Bagi peserta yang akan melangsungkan ujian SKB Non CAT Kemhan 2024, dapat mengakses link berikut untuk mengetahui secara lengkap jadwal ujian, lokasi ujian hingga sesi ujian:
Link Daftar Peserta SKB Non CAT Kemhan 2024.
Timeline SKB Non CAT Kemhan CPNS 2024
Pada pelaksanaan ujian SKB Non CAT, peserta diwajibkan hadir selambat-lambatnya 60 menit sebelum ujian dimulai.
Kemudian, pelaksanaan SKB Non CAT Kemhan 2024 terbagi atas empat sesi dalam sehari pada hari efektif. Pelaksanaan SKB Non CAT Kemhan dilangsungkan selama Sembilan puluh menit.
Berikut merupakan timeline pelaksanaan SKB Non CAT Kemhan 2024.
Sesi I SKB Non CAT Kemhan CPNS 2024
Pukul 07.00-08.00 (60 Menit)- Registrasi Peserta dan Penyerahan Hasil Kesehatan
- Penitipan Barang
- Body Checking
- Perpindahan Peserta ke Ruang CAT
Pukul 08.00 - 09.30 (90 Menit)
- Pelaksanaan Psikologi
Sesi II SKB Non CAT Kemhan CPNS 2024
Pukul 08.30 - 09.30 (60 Menit)- Registrasi Peserta dan Penyerahan Hasil Kesehatan
- Penitipan Barang
- Body Checking
- Perpindahan Peserta ke Ruang CAT
- Pelaksanaan Psikologi
Sesi III SKB Non CAT Kemhan CPNS 2024
Pukul 12.30 - 13.30 (60 Menit)- Registrasi Peserta dan Penyerahan Hasil Kesehatan
- Penitipan Barang
- Body Checking
- Perpindahan Peserta ke Ruang CAT
- Pelaksanaan Psikologi
Sesi IV SKB Non CAT Kemhan CPNS 2024
Pukul 14.00 - 15.00 (60 Menit)- Registrasi Peserta dan Penyerahan Hasil Kesehatan
- Penitipan Barang
- Body Checking
- Perpindahan Peserta ke Ruang CAT
- Pelaksanaan Psikologi
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Yulaika Ramadhani