tirto.id - Jadwal SKB wawancara psikotes CPNS Kemendag 2024 dan aturannya sudah mulai banyak dicari peserta seleksi yang akan mengukuti ujian SKB. Jika tidak ada perubahan jadwal, SKB akan digelar mulai 20 November hingga 17 Desember 2024.
Tahapan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 akan segera memasuki tahap Seleksi Kemampuan Bidang (SKB). Rangkaian tersebut termasuk instansi Kementerian Perdagangan (Kemendag).
Peserta seleksi CPNS Kemendag yang berhak mengikuti tahap SKB adalah mereka yang dinyatakan lolos dalam dalam Seleksi Kemampuan Dasar (SKD).
Seperti diketahui, peserta dapat mengecek pengumuman SKD pada periode 17 hingga 19 November 2024 secara online melalui dua cara, yaitu melalui laman SSCASN BKN dengan memasukkan NIK dan password akun atau dengan mengunjungi pengumuman resmi pada laman Kemendag.
Sementara itu, tes SKB CPNS Kemendag 2024 akan terdiri dari dua tahap, yaitu SKB Non-CAT Psikotes dan SKB CAT BKN Wawancara.
Jadwal SKB CPNS Kemendag 2024
Berikut ini adalah jadwal lengkap tahapan SKB CPNS Kemendag 2024.
1. Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT Kemendag: 20-22 November 2024 dengan rincian:
- Psikotes: Rabu s.d. Jumat, 20-22 November 2024 pukul 07.00 WIB dan dilaksanakan secara daring/online dari kediaman masing-masing.
- Wawancara: Senin s.d Rabu, 2 s.d. 4 Desember 2024 pukul 08.00 WIB dan dilaksanakan secara luring/offline bertempat di Gedung Utama, Kantor Pusat Kementerian Perdagangan, Jl. M.I. Ridwan Rais No.5, Gambir, Jakarta Pusat 10110.
3. Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23-25 November 2024.
4. Penarikan data final SKB CPNS: 26-28 November 2024.
5. Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November-3 Desember 2024.
6. Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024.
7. Pelaksanaan SKB CPNS: 9-20 Desember 2024.
Ketentuan Peserta SKB Non-CAT Kemendag 2024
Dikutip dari Pengumuman Panitia Seleksi Instansi Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Kemendag 2024, ketentuan peserta SKB Non-CAT Kemendag 2024 dibagi menjadi ketentuan umum dan khusus, berikut rinciannya.
a. Umum
1. Membawa Kartu Peserta Ujian asli;2. Membawa Kartu Tanda Penduduk elektronik (eKTP) asli atau Surat Keterangan asli telah melakukan rekaman kependudukan yang dikeluarkan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) bagi yang belum memiliki eKTP;
3. Peserta wajib memakai pakaian dengan ketentuan sebagai berikut:
- Baju kemeja berwarna putih polos tanpa corak;
- Celana panjang/rok berwarna hitam polos tanpa corak (bukan jeans);
- Jilbab berwarna hitam (bagi yang menggunakan jilbab);
- Sepatu pantofel atau flatshoes tertutup berwarna hitam.
b. Khusus untuk SKB Non-CAT Psikotes
1. Menggunakan laptop dengan spesifikasi minimal prosesor Intel Core i3 atau setara dan RAM 4GB (disarankan menggunakan Intel Core i5 dan RAM 8GB);2. Mengunduh aplikasi zoom meeting;
3. Menyediakan headset/earphone dan charger laptop/ponsel;
4. Ruangan ujian harus memiliki pencahayaan yang terang dan minim kebisingan;
5. Memiliki akses internet yang lancar dan stabil dengan kecepatan minimal 2 Mbps;
6. Mematuhi seluruh tata cara pelaksanaan psikotes yang telah ditetapkan oleh LPT UI.
c. Khusus untuk SKB Non-CAT Wawancara
1. Peserta wajib hadir paling lambat 30 (tiga puluh) menit sebelum seleksi dimulai. Apabila peserta terlambat hadir pada jadwal seleksi yang telah ditentukan, maka tidak diperkenankan mengikuti seleksi atau dianggap gugur (tidak ada ujian susulan);2. Peserta wajib mendengarkan pengarahan panitia sebelum pelaksanaan dimulai;
3. Peserta yang telah selesai melaksanakan ujian segera meninggalkan lokasi ujian secara tertib;
4. Pengantar peserta seleksi berhenti di drop zone yang sudah ditentukan dan dilarang menunggu dan/atau berkumpul di sekitar lokasi seleksi;
5. Peserta dan pengantar tidak diperkenankan membawa dan memarkir kendaraan roda dua ataupun roda empat di dalam lingkungan Kementerian Perdagangan.
Link PDF Daftar Nama SKB Non-CAT Kemendag 2024
Informasi jadwal SKB Non-CAT Psikotes Kemendag 2024 serta daftar nama peserta SKB Non-CAT Kemendag 2024 dapat diakses melalui link pengumuman di bawah ini:
Link Jadwal Seleksi dan Daftar Nama SKB Non-CAT Psikotes Kemendag 2024
Link Jadwal Seleksi dan Daftar Nama SKB Non-CAT Wawancara Kemendag 2024
Penulis: Wisnu Amri Hidayat
Editor: Balqis Fallahnda & Dipna Videlia Putsanra